> >

PSG Takluk dari Rennes, Pochettino Kecewa Berat

Kompas sport | 4 Oktober 2021, 01:54 WIB
Mauricio Pochettino mengaku kecewa berat usai Paris Saint Germain (PSG) ditaklukkan Rennes di pekan ke-9 Ligue 1, Minggu (3/10/2021). (Sumber: Paris Saint-Germain)

"Ya, saya pikir sekarang kami membutuhkan dua minggu itu (evaluasi) tetapi para pemain akan terlibat dalam tugas internasional. Saatnya untuk memutar otak dan mempersiapkan enam pertandingan berikutnya bulan depan," imbuh pelatih asal Argentina itu.

Sementara itu kapten tim PSG Marquinhos mengakui timnya tidak tampil efisien di pertandingan ini.

“Saya pikir kami tidak cukup efisien di seluruh lapangan, di belakang dan di depan. Kami memiliki peluang tetapi itu adalah permainan yang aneh, sangat terbuka," kata Marquinhos.

"Kami memiliki awal yang sulit untuk permainan, Rennes sangat energik, mereka sangat bersemangat dan lebih baik. Kami hebat di akhir babak pertama dan kami mampu menciptakan banyak peluang yang tidak kami ambil. Dan kami kebobolan dua gol yang harus kami hindari, di momen-momen penting pertandingan," ucapnya.

Baca Juga: Cetak Gol Debut di PSG dengan Bobol Gawang Man City, Ini Kata Lionel Messi

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV/Paris Saint-Germain


TERBARU