Hasil Persik vs Borneo FC: Gol Tunggal Adi Eko Jayanto Bantu Macan Putih Raih 3 Poin Perdana
Kompas sport | 10 September 2021, 21:19 WIBBOGOR, KOMPAS.TV - Hasil Persik vs Borneo FC dalam laga pekan ke-2 Liga 1 2021-22 yang bertempat di Stadion Pakansari, Jumat (10/9/2021) berkesudahan dengan skor 1-0.
Gol tunggal kemenangan Persik Kediri diciptakan Adi Eko Jayanto pada menit 79.
Borneo FC arahan Mario Gomez sebenarnya memiliki peluang emas untuk membuka keunggulan terlebih dahulu.
Akan tetapi, tandukan Guy Junior pada menit 70 meneruskan umpan sepak pojok Terens Puhiri masih melebar tipis dari gawang Persik yang dijaga Dian Agus.
Ini merupakan raihan 3 poin perdana bagi Persik Kediri arahan Joko Susilo. Pasalnya, dalam laga pekan perdana melawan Bali United, klub berjuluk Macan Putih menelan kekalahan tipis 0-1.
Baca Juga: Persela vs Persipura: 10 Pemain Laskar Joko Tingkir Sukses Tundukkan Mutiara Hitam
Di awal babak pertama, Persik bermain lebih hati-hati, tetapi sempat mengontrol laga. Sebaliknya, Borneo bermain dalam dan mengandalkan serangan balik.
Kedua tim kesulitan mengembangkan permainannya di paruh pertama. Hingga wasit meniup peluit tanda jeda, skor tanpa gol masih belum berubah.
Selepas turun minum, Joko Susilo menginstruksikan Persik untuk lebih bermain menyerang.
Kendati sempat kecolongan peluang Guy Junior pada menit 70, akhirnya Persik mampu memecah kebuntuan sembilan menit berselang.
Menyambut umpan dari Dany Saputra, Eko Jayanto yang tak terkawal berhasil menceploskan bola ke gawang kiper Borneo kawalan Angga Saputra.
Skor 1-0 untuk menjadi hasil akhir Persik vs Borneo FC.
Baca Juga: Baru Terima Satu Dosis Vaksin Covid-19, Striker Asing Persib Dizinkan Bermain di Liga 1 2021-22
Susunan pemain
Persik Kediri (3-4-3): Dian Agus; OK John, Arthur Felix, Andri Ibo; Ibrahim Sanjaya, Sackie Doe, Ahmad Agung, Dany Saputra; Adi Eko, Youssef, Septian Bagaskara. | Pelatih: Joko Susilo
Borneo FC (4-3-3): Angga Saputro; M Rifad Marasabessy, Javlon Guseynov, Wildansayah, Safrudin Tahar; Hendro Siswanto, Nuriddin Davronov, Sultan Samma; Terens Puhiri, Guy Junior, M Sihran. | Pelatih: Mario Gomez
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV