Karim Benzema Yakin Kylian Mbappe Bakal Jadi Pemain Real Madrid
Kompas sport | 2 September 2021, 22:56 WIBMADRID, KOMPAS.TV - Karim Benzema meyakini bahwa Kylian Mbappe akan menjadi pemain Real Madrid, cepat atau lambat.
Mbappe gagal bergabung ke Real Madrid di bursa transfer musim panas Tahun 2021 ini.
Real Madrid sempat dua kali menyodorkan tawaran kepada Paris Saint-Germain (PSG), tetapi secara terbuka Direktur Teknik Leonardo menolaknya.
Leonardo juga mengungkapkan bahwa Mbappe sendiri memang ingin hengkang dari PSG. Tetapi, PSG hanya ingin melepasnya dengan nominal yang sama atau lebih ketika menggaet Mbappe dari AS Monco (180 juta euro).
Baca Juga: Siap-siap PSG, Real Madrid Bakal Datang Lagi untuk Mbappe di Januari 2022
"Bila Real Madrid membuat tawaran, ini tampak jelas bagi saya. Saya sudah memberikan syaratnya, yang menurut saya jelas untuk semua orang," jelas Leonardo kepada RMC Sport.
“Kami tidak dapat mengubah rencana kami di pekan terakhir jendela transfer. Bila dia akan pergi, kami tidak akan menahannya, tetapi harus sesuai persyaratan kami."
Kini, kontrak Mbappe dengan PSG hanya tersisa 10 bulan lagi. Pada Januari nanti, Mbappe sudah berstatus bebas transfer dan dapat digaet klub mana pun tanpa membayar PSG.
Hal tersebut tentu menjadi kerugian besar bagi PSG. Pasalnya, nilai transfer Mbappe menurut transfermarkt masih di angka 160 juta euro.
Striker Real Madrid Karim Benzema menyebut cepat atau lambat, Mbappe akan menjadi pemain Los Blancos.
Baca Juga: Lionel Messi Datang, Tak Ada Alasan Kylian Mbappe Hengkang
“Dia adalah pemain yang akan bermain untuk Real Madrid suatu hari nanti,” sebut Benzema, dikutip dari talkSport.
“Kami bergaul dengan sangat baik dan saya ingin dia bersama saya hari ini di Madrid,” tambah Benzema.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Fadhilah
Sumber : talkSPORT