> >

Efek Ronaldo, Nilai Pasar Saham Manchester United Meroket Rp4,1 Triliun!

Kompas sport | 28 Agustus 2021, 11:20 WIB
Cristiano Ronaldo membuat harga saham Manchester United meroket ketika ia diumumkan kembali bermain di Old Trafford. (Sumber: Juventus FC)

Meski kemudian harga saham kembali turun,  namun harga saham Manchester United masih konsisten naik di angka 6 persen.

Sebelumnya, tak hanya sekali nama Cristiano Ronaldo mempengaruhi harga pasar saham.

Baca Juga: Comeback ke Manchester United, Ini Nomor Punggung yang Mungkin Dikenakan Cristiano Ronaldo

Ketika ia bergabung dengan Juventus dari Real Madrid pada 2018 lalu, harga saham Si Nyonya Tua juga tercatat meroket hingga 30 persen.

Bahkan menurut laporan Yahoo Finance, saham Juventus melonjak sekitar 150 persen pada tahun pertama kedatangan Ronaldo di Turin.

Pada bulan Juni lalu, Ronaldo juga membuat nilai pasar saham Coca-Cola turun $4 miliar (Rp57 triliun) akibat tindakannya yang menyingkirkan botol minuman bersoda tersebut saat melakukan konferensi pers di Euro 2020.

Saat itu, harga saham Coca-Cola yang awalnya $56,10 turun menjadi $55,22 yang membuat nilai pasar saham mereka turun dari $242 miliar menjadi $238 miliar. 

Baca Juga: Resmi Bergabung dengan Manchester United, Cristiano Ronaldo Unggah Pamitan untuk Juventus

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : The Sun


TERBARU