Ancelotti Ingin Cristiano Ronaldo Balik ke Real Madrid?
Kompas sport | 17 Agustus 2021, 18:48 WIBMADRID, KOMPAS.TV - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti dilaporkan ingin membawa kembali Cristiano Ronaldo ke Santiago Bernabeu.
Masa depan Ronaldo di Juventus saat ini masih tanda tanya Jelang bergulirnya musim baru Serie A.
Kontrak Ronaldo yang hanya tersisa satu tahun di Turin membuat Juventus dikabarkan akan menjual bintangnya tersebut di harga 30 juta euro (Rp507 miliar).
Ronaldo sebelumnya dihubungkan dengan mantan timnya Manchester United dan raksasa Prancis Paris Saint Germain.
Sementara menurut Il Corriere dello Sport, agen dari Ronaldo yakni Jorge Mendes telah menawarkan kliennya ke Manchester City.
Baca Juga: Langka, Berikut Daftar Pemain yang Pernah Bermain Bersama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
Teranyar, menurut laporan di Spanyol, Los Merengues berniat membawa Ronaldo kembali mengenakan seragam putih-putih Kota Madrid.
Edu Aguirre dari El Chiringuito yakin Real Madrid sedang memantau situasi striker Juventus itu, karena ia dilaporkan sedang mencari rute keluar dari Turin.
Ancelotti yang dulu pernah melatih Cristiano Ronaldo pun tertarik membawanya untuk kembali ke Kota Madrid.
Kombinasi Ancelotti dan Ronaldo dulu sempat membawa Real Madrid berjaya di Eropa kala meraih La Decima di Liga Champions.
Dengan datangnya Ronaldo, Real Madrid akan semakin kuat setelah mereka pasif di pasar pemain.
Di bursa transfer musim ini, Real Madrid sebenarnya menjadikan Kylian Mbappe sebagai target utama mereka.
Namun, krisis keuangan yang mereka alami serta keengganan PSG melepas bintangnya tersebut membuat hingga kini belum ada transfer besar yang dilakukan oleh Real Madrid.
Madrid pun disebut masih terus berupaya membajak Kylian Mbappe yang belum menandatangani kontrak baru di Paris.
Jika akhirnya Mbappe ke Madrid, PSG disebut akan mengejar Ronaldo dan menandemkannya dengan Lionel Messi.
Baca Juga: Resmi Diperkenalkan Juventus, Max Allegri Peringatkan Cristiano Ronaldo
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Fadhilah
Sumber : Football Italia