> >

Beri Sinyal Pensiun Usai Menangi Olimpiade Tokyo, Begini Penjelasan Greysia Polii

Olimpiade tokyo | 7 Agustus 2021, 21:55 WIB
Greysia Polii dan Apriyani sedang selebrasi di Olimpiade Tokyo 2020. (Sumber: Instagram/greypolii)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Peraih medali emas bulu tangkis ganda putri di Olimpiade Tokyo, Greysia Polii membeberkan sinyal gantung raket.

Kata pebulu tangkis putri yang menjelang usia 34 tahun itu, masih menunggu waktu yang tepat untuk rencana pensiun.

Bertambahnya usia dengan status paling senior di pelatnas hingga menyandang istri membuat Greysia Polii berpikir panjang terkait kelanjutannya sebagai seorang pebulu tangkis.

"Saya memang bilang, mau pensiun dari kemarin-kemarin, ya, dari tahun-tahun sebelumnya. Karena memang sebagai seorang atlet, apalagi saya cuma highlight di sini adalah saya seorang wanita yang di mana tidak seperti pria," kata Greysia Polii melalui keterangan video yang diterima Kompas TV, Sabtu (7/8/2021).

Baca Juga: Kebiasaan Greysia Polii Senyum Saat Bertanding Terinspirasi Eks Pebulu Tangkis China Gao Ling

Perbedaan gender dalam dunia atlet yang dimaksud Greysia adalah soal pilihan menikah atau pilihan untuk mempunyai anak.

"Itu sebenarnya, saya di dalam 4 tahun ini berjalan dengan penuh noting to lose," jelas Greysia.

"Dulu pas masih muda, saya menggebu-gebu pengin prestasi," sambungnya.

Tapi sewaktu sudah menikah dan umur sudah senior di bulu tangkis, Greysia mengaku melakoni bulu tangkis karena cinta.

"Saya mencintai apa yang saya lakukan. Saya mencintai bulu tangkis ini, jadi saya menjalaninya itu dengan lapang dada," katanya.

"Kalau prestasi puji Tuhan, kalau enggak, ya tidak apa-apa," timpalnya.

Sebenarnya, Greysia Polii pernah berpikir pensiun usai Olimpiade London 2012 dan Rio 2016, namun ia mengurungkan niat tersebut.

Di akhir keterangannya, Greysia kembali menyatakan dengan siap menunggu waktu yang tepat untuk pensiun dari dunia bulu tangkis.

"Tinggal tunggu waktu yang tepat setelah meraih semua ini. Habis Olimpiade sekarang tinggal tunggu waktu yang tepat kapan memang saya akan menyatakan bahwa saya pensiun dari bulu tangkis," pungkas pasangan Apriyani itu.

Baca Juga: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Dipastikan Lolos ke BWF World Tour Finals 2021 Bali

 

 

Penulis : Hedi Basri Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU