Kevin/Marcus Telan Kekalahan di Olimpiade Tokyo, Herry IP Tak Khawatir
Olimpiade tokyo | 27 Juli 2021, 20:23 WIBTOKYO, KOMPAS.TV - Herry Iman Pierngadi selaku pelatih bulu tangkis ganda putra merasa tidak khawatir dengan kekalahan unggulan pertama Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di Olimpiade Tokyo 2020.
Kevin/Marcus menelan kekalahan di laga terakhir Grup A melawan pasangan China Taipei Lee Yang/Wang Chi-Lin pada Selasa (27/7/2021) pagi di Musashino Forest Plaza, Tokyo.
Ganda peringkat satu dunia kalah lewat babak rubber game dengan skor 18-21, 21-15, 17-21.
Baca Juga: Telan Kekalahan Pertama di Olimpiade Tokyo, Minions Akui Lawan Bermain Lebih Baik
Kendati demikian, Kevin/Marcus tetap lolos ke babak perempat final dengan status juara Grup A. Demikian juga dengan Lee Yang/Wang Chi-Lin yang lolos sebagai runner up.
Menurut pelatih yang kerap dijuluki 'Coach Naga Api' itu, Kevin/Marcus kalah karena sering melakukan kesalahan sendiri dan kurang nyaman.
"Hari ini agak kurang 'in' mainnya dibanding dua pertandingan sebelumnya. Banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Herry, dikutip dari situs resmi PBSI.
"Kalau secara permainan, di gim kedua dan ketiga sudah menemukan polanya, hanya balik lagi tadi kurang nyaman saja mainnya."
Herry juga tidak kaget dengan permainan lawan, karena sudah memprediksi sejak awal. Meskipun kalah, Herry IP tidak khawatir dengan penampilan Kevin/Marcus di babak selanjutnya.
"Tidak ada kaget (dengan permainan Lee/Wang) karena semua sudah disiapkan," imbuh pelatih berusia 58 tahun.
"Saya tidak khawatir, besok ada waktu untuk evaluasi dan latihan lagi sebelum ke perempat final."
Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Tekuk Ganda Korea Selatan, The Daddies ke Perempat Final Sebagai Juara Grup D
Selain itu, ganda putra Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, juga memastikan diri lolos ke perempat final usai menyapu bersih tiga laga penyisihan grup dengan kemenangan.
Begitu juga dengan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Fadhilah
Sumber : badmintonindonesia.org