Teruntuk Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo, Pesan Liliyana Natsir: Mental Sangat Penting!
Olimpiade tokyo | 20 Juli 2021, 04:05 WIBBaca Juga: Jadwal Indonesia di Cabor Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020
Sebelumnya, Liliyana merupakan atlet bulu tangkis ganda campuran Indonesia yang pernah tampil di pentas olimpiade dengan torehan satu medali emas dan satu medali perak.
Raihan pertamanya dalam pesta olahraga empat tahunan tersebut yakni medali perak Olimpiade Beijing 2008 bersama Nova Widianto.
Kala itu, Nova dan Liliyana yang merupakan unggulan pertama takluk dari pasangan nonunggulan dari Korea Selatan Lee Yong Dae/Lee Hyo Jung dengan skor 11-21 dan 17-21.
Sempat tampil kembali di Olimpiade London 2012, Liliyana yang saat itu telah ditandemkan dengan Tontowi Ahmad mesti pulang tanpa membawa medali.
Pada babak perebutan posisi ketiga, Tontowi/Liliyana harus mengakui keunggulan lawannya dari Denmark J Fischer Nielsen/Christinna Pedersen dengan skor 12-21 dan 12-21.
Dua kali gagal mempersembahkan emas bagi Indonesia, Liliyana yang masih berpasangan dengan Tontowi akhirnya meriah hasil maksimal di Olimpiade Rio de Janeiro 2016.
Tontowi/Liliyana sukses meraih medali emas usai mengalahkan ganda campuran Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying dengan skor 21-14 dan 21-12 di babak pamungkas.
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Antara