Asnawi Kembali Jadi Starter, Ansan Greeners Kalahkan Gyeongnam FC 3-1
Kompas sport | 12 Juli 2021, 20:01 WIBBabak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Ansan Greeners atas Gyeongnam FC.
Baca Juga: Asnawi Terpilih Masuk Team Terbaik Minggu Ini di K-League 2
Di babak kedua, Gyeongnam yang ketinggalan gol memasukkan legiun asing mereka Hernandes untuk menambah daya dobrak serangan.
Namun, Gyeongnam malah kembali kebobolan setelah Choi Geon-joo yang baru masuk di babak kedua memanfaatkan serangan balik cepat.
Geon-joo benar-benar menjadi ancaman bagi Gyeongnam FC di babak kedua.
Aksi individunya membuat salah satu pemain Gyeongnam FC harus diganjar kartu merah karena telah menerima dia kartu kuning.
Unggul dua gol dan jumlah pemain, Ansan Greeners semakin di atas angin.
Mereka akhirnya mampu mencetak gol ketiga lewat kaki Song Jong-hoo di menit ke-59.
Tertinggal tiga gol, Gyeongnam tampaknya masih belum menyerah.
Usaha mereka dalam mengejar ketertinggalan akhirnya membuahkan hasil setelah Willyan mencetak gol untuk Gyeongnam FC di menit ke-73.
Kebobolan satu gol, Kim Gil-sik membuat perubahan dengan memindah posisi ke lini tengah menjadi seorang gelandang bertahan.
Baca Juga: Cetak Satu Assist, Asnawi Bawa Ansan Greeners Raih Kemenangan Berharga di K-League 2
Perubahan yang dilakukan Gil-sik ini cukup berhasil dan Ansan Greeners tetap mampu menjaga keunggulan 3-1 yang dimiliki.
Laga akhirnya selesai dengan skor 3-1 untuk kemenangan Ansan Greeners atas Gyeongnam FC.
Kemenangan ini menjadi yang pertama bagi Ansan Greeners dalam 3 pertandingan terakhir di mana sebelumnya mereka hanya meraih dua kali hasil imbang.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV