Ngebet Pindah, Harry Kane Tak Ingin Ada Penyesalan di Dalam Karirnya
Kompas sport | 20 Mei 2021, 21:47 WIBKekalahan Tottenham dari Aston Villa tadi malam juga membuat The Lily Whites hanya menempati peringkat tujuh dan kemungkinan bermain di kompetisi Eropa kasta ketiga yang baru yaitu UEFA Conference League.
Kane juga menambahkan, hanya dirinyalah yang tau apa yang terbaik untuk karir sepak bolanya di masa depan.
"Saya yakin bahwa (Levy) akan ingin menetapkan rencana di mana dia melihatnya tetapi pada akhirnya itu akan tergantung pada saya dan bagaimana perasaan saya dan apa yang akan menjadi yang terbaik bagi saya dan karier saya saat ini sekarang," tambah Kane.
"Saya tidak ingin mencapai akhir karir saya dengan memiliki penyesalan. Saya ingin menjadi yang terbaik yang saya bisa. Saya sudah katakan sebelumnya, saya tidak akan pernah mengatakan bahwa saya akan bertahan di Spurs untuk waktu yang lama di sisa karir saya (dan) saya tidak pernah mengatakan bahwa saya akan meninggalkan Spurs."
Baca Juga: Roy Keane Nilai Harry Kane Bakal Cocok di Manchester United
Dengan pernyataan Kane tersebut, meski tak menyebutkan secara langsung ingin pergi, bisa dipastikan Daniel Levy harus mulai merelakan pemain pentingnya meninggalkan Tottenham Hotspur.
Manchester City, Manchester United hingga Chelsea dipercaya akan menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Harry Kane.
Penulis : Rizky-L-Pratama
Sumber : Kompas TV