> >

Antara Haaland atau Mbappe yang Akan Jadi Pemain Terbaik Masa Depan, Ini Pandangan Cristiano Ronaldo

Kompas sport | 17 Mei 2021, 21:09 WIB
Bintang lapangan hijau Cristiano Ronaldo kembali ke Italia setelah terkonfirmasi positif Covid-19 di Portugal. (Sumber: AFP via Kompas.com)

Baca Juga: Siapa Saja Pemain yang Pernah Bermain Bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi?

DI usia 36 tahun, Ronaldo hampir menemui akhir perjalanan karier luar biasanya. 

Kendati demikian, dia belum menunjukkan penurunan performa. Sementara ini, Ronaldo tercatat sebagai top skor Liga Italia 2020/21 dengan catatan 29 gol. 

Selama 12 tahun terakhir, Ronaldo 11 kali sukses mengakhiri musim dengan torehan lebih dari 30 gol. 

Ketika pensiun nanti, Ronaldo ingin dikenang sebagai salah satu pemain terbaik yang selalu bekerja keras. 

"Saya berharap saya akan dikenang sebagai salah satu pemain hebat, seseorang yang bekerja dengan keras, selalu melakukan yang terbaik untuk membantu tim dan akan menjadi bagian sejarah di olahraga ini," tandas Ronaldo.

Baca Juga: Soal Pemain Terbaik Masa Depan, Luis Suarez Pilih Erling Haaland daripada Kylian Mbappe

 

Penulis : Gilang-Romadhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU