Jadwal Serie A Liga Italia Pekan Ini: Mampukah Inter Milan Kunci Scudetto di Giornata 34?
Kompas sport | 30 April 2021, 18:13 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Serie A Liga Italia giornata 34 akan bergulir pekan ini. Berikut jadwal lengkap Serie A Liga Italia.
Inter Milan sudah berada di ambang Scudetto musim ini. Unggul 11 poin di sisa 5 pertandingan dari peringkat dua Atalanta, Inter selangkah lagi meraih gelar juara Liga Italia Serie A.
Inter yang melakoni partai tandang Liga Italia melawan Crotone pada Sabtu (1/5/2021), di atas kertas seharusnya bisa meraih poin penuh.
Dengan tambahan tiga poin, Inter akan mengungguli Atalanta dengan selisih 14 poin yang baru akan bermain hari Minggu (2/5/2021) melawan Sassuolo.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Inter Menang, Juventus Kembali Tertahan
Apabila Atalanta gagal meraih kemenangan saat melawan Sassuolo, otomatis Inter Milan akan mengunci gelar Liga Italia musim ini.
Di empat pertandingan sisa, raihan poin Inter Milan tidak akan bisa dikejar time mana pun di Liga Italia.
Sementara itu, persaingan empat besar Liga Italia juga masih sengit.
Ada tiga tim yang mempunyai torehan nilai sama dengan 66 poin yaitu Napoli, Juventus dan AC Milan.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Juventus Menang, Inter Milan Tertahan
Ada juga Lazio yang siap merangsek dari posisi 6 klasemen dengan tabungan satu pertandingan.
Di pertandingan Liga Italia akhir pekan besok, AC Milan akan menjamu Benevento di San Siro.
Apabila gagal meraih kemenangan, AC Milan bisa saja gagal meraih posisi empat besar di Liga Italia.
Apalagi pesaing AC Milan di perebutan empat besar Liga Italia -Juventus, Napoli, dan Lazio mendapat lawan yang relatif mudah.
Baca Juga: Stefano Pioli Targetkan AC Milan Raih 75 Poin di Akhir Musim Liga Italia 2020/21
Napoli akan menjamu Cagliari, Juventus bertandang ke Udinese sedangkan Lazio akan melawan Genoa.
Dari keempat tim tersebut jika tergelincir sekali saja, posisi empat besar Liga Italia bisa melayang.
Berikut jadwal lengkap Serie A Liga Italia giornata ke-34:
Baca Juga: Makin Dekat Raih Scudetto, Inter Milan Diminta Jangan Larut dalam Euforia
Sabtu, 1 Mei 2021
20.00 WIB Hellas Verona vs Spezia
23.00 WIB Crotone vs Inter Milan
Minggu, 2 Mei 2021
01.45 WIB AC Milan vs Benevento
17.30 WIB Lazio vs Genoa
20.00 WIB Sassuolo vs Atalanta
20.00 WIB Napoli vs Cagliari
20.00 WIB Bologna vs Fiorentina
23.00 WIB Udinese vs Juventus
Senin, 3 Mei 2021
01.45 WIB Sampdoria vs AS Roma
Selasa, 4 Mei 2021
01.Parma45 WIB Torino vs Parma
Penulis : Rizky-L-Pratama
Sumber : Kompas TV