> >

Presiden UEFA Sambut Kembali Tim-Tim yang Mundur dari European Super League

Kompas sport | 21 April 2021, 16:16 WIB
Presiden UEFA Aleksander Ceferin berbicara dalam Kongres UEFA ke-45 di Montreux, Swiss, Selasa 20 April 2021. Ceferin secara langsung mengimbau para pemilik klub Inggris dalam proyek Liga Super untuk mengubah pikiran mereka demi menghormati para penggemar sepak bola. (Sumber: Richard Juilliart/UEFA via AP)

Dalam pernyataan mundur dari European Super League tersebut, Levy tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar atas perhatian dan pendapat yang telah diberikan kepada klub.

Baca Juga: 14 Klub Premier League Tegas Tolak European Super League

Chelsea dalam pernyataannya menuliskan bahwa setelah memiliki waktu untuk mempertimbangkan masalah ini sepenuhnya mereka telah memutuskan bahwa partisipasi berkelanjutan mereka dalam rencana ini tidak akan menjadi kepentingan terbaik klub, dan mereka lebih mementingkan pendukung atau komunitas sepak bola yang lebih luas.

Dari pihak Manchester City mengatakan mereka telah secara resmi mengajukan prosedur untuk mundur dari grup yang mengembangkan rencana European Super League.

Mengetahui perkembangan tim-tim Inggris yang mundur dari European Super League, Presiden UEFA Aleksander Ceferin mengaku mengapresiasi dan siap kembali menyambut klub-klub tersebut.

"Saya mengatakan kemarin bahwa sangat mengagumkan untuk mengakui kesalahan dan klub-klub ini telah membuat kesalahan besar," kata Ceferin dikutip dari BBC Sport.

"Tapi mereka kembali sekarang dan saya tahu mereka memiliki banyak hal untuk ditawarkan tidak hanya untuk kompetisi kami tapi juga untuk keseluruhan pertandingan Eropa."

Baca Juga: Presiden FIFA: Klub-Klub European Super League Harus Hidup dengan Konsekuensi dari Pilihan Mereka

"Yang penting sekarang adalah kita maju, membangun kembali persatuan yang dinikmati di permainan ini sebelumnya dan bergerak maju bersama," ucap Ceferin.

Penulis : Rizky-L-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU