Jarang Main, Jens Petter Hauge Diminta Bertahan di AC Milan
Kompas sport | 27 Maret 2021, 14:02 WIB"Dia memiliki banyak kualitas. Apabila dia bekerja keras dan mencoba yang terbaik, di bisa saja menjadi bagian dari susunan tim utama."
Menurut eks pemain Hamburger SV dan Bayer Leverkusen, Hauge hanya membutuhkan waktu dan tidak terkejut dengan talentanya.
"Pertama, saya ingin mengatakan saya menyukai Jens sebagai personal, dia orang yang baik. Dia muda. Langkah besar pindah dari Bodo/Glimt ke AC Milan. Dia hanya butuh waktu," imbuh Calhanoglu.
“Saya tidak terkejut. Untuk pemain, lebih mudah bermain di tim yang lebih baik. Ada lebih banyak karakter dan kualitas lebih tinggi. Itu membuatnya lebih mudah."
Baca Juga: Cesare Prandelli Resmi Mengundurkan Diri sebagai Pelatih Fiorentina
“Tapi ketika diberi kesempatan, dia selalu melakukannya dengan baik. Dia banyak bekerja dan saya percaya padanya. Dia memiliki bakat yang luar biasa. Saya sangat senang bermain dengannya," tandasnya.
Calhanoglu sendiri dirumorkan bakal hengkang di akhir musim nanti. Kontraknya akan berakhir Juni nanti.
Hingga saat ini, pemilik nomor punggung 10 belum sepakat mendantangani perpanjangan kontrak. Kabarnya, Calhanoglu tertarik pergi ke Turki bersama Galatasaray.
Baca Juga: Pelatih Irlandia Utara Jagokan Italia Juara di Euro 2021
Penulis : Gilang-Romadhan
Sumber : Kompas TV