> >

Atlet Bulu Tangkis Indonesia Diminta Mundur, Netizen Pertanyakan Sikap Menpora

Kompas sport | 18 Maret 2021, 08:55 WIB

 

Pernyataan Resmi BWF Terkait Dipaksa Mundurnya Indonesia dari All England 2021 (Sumber: Dok. YouTube AllEnglandBadminton)


JAKARTA, KOMPAS.TV- Seluruh atlet bulu tangkis Indonesia diminta mundur dari  turnamen All England yang tengah berlangsung di Birmingham, Inggris. Netizen sontak kaget. Mereka pun mendesak Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali segera bersikap.

Akun Angga Destara, misalnya, mengajukan pertanyaan singkat,  "Kemana Menpora?".

Sementara akun komisi wasit juga mempertanyakan hal yang sama. "Menpora ke mana saat Tim Bulutangkis kita sedang diperlakukan tidak adil di All England saat ini? Malah tetep ngurusi sepakbola yang Timnasnya Juara Piala Tiger aja belum pernah?".

Baca Juga: Ricky Subagja: BWF Tidak Bisa Berbuat Banyak, Indonesia Mundur Karena Aturan Pemerintah Inggris

Pengamat sosial dan kriminalitas Maman Suherman, dengan akun maman1965, bahkan  mempertanyakan langsung kepada Presiden Jokowi.  "Pak Presiden @jokowi "titip" Tim Bulu Tangkis kita di All England ya... 

"[Kalau ada yg nanya, kok sedikit-sedikit ke Pak Jokowi, jawabnya, karena sy nggak mau banyak-banyak, jadi sedikit-sedikit aja. ]

Cuitan juga datang dari mantan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin yang memberikan semangat. "Semoga seluruh anggota Tim Indonesia tetap dan terus sehat. Semoga BWF dan Panitia All England 2021 menegakkan keadilan bagi Tim Indonesia dan seluruh pihak yg terkait," tulisnya.

Masyarakat Indonesia, khususnya pecinta olahraga dikejutkan dengan disuruh mundurnya atlet bulu tangksi Indonesoa dari  turnamen All England yang tengah berlangsung di Birmingham, Inggris. Seluruh tim Indonesia terpaksa harus mundur dari turnamen Yonex All England 2021 dan tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Baca Juga: Satu Pesawat dengan Penumpang Positif Covid-19, Tim Bulu Tangkis Indonesia Mundur dari All England

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU