Kim Jeffrey Kurniawan Pindah ke PSS, Pelatih Persib: Kehilangan yang Berarti Bagi Klub
Football inside | 1 Maret 2021, 20:27 WIBBANDUNG, KOMPAS.TV - Kim Jeffrey Kurniawan dikonfirmasi bergabung dengan PS Sleman setelah tak melanjutkan kontrak dengan Persib Bandung.
Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada, Marco Gracia Paulo mengonfirmasi kabar tersebut dalam siaran pers terkait kelengkapan skuad PSS musim 2021.
Baca Juga: Please Welcome, Ini 8 Rekrutan Anyar PSS Sleman: Kita Berhasil Mendapat Pemain yang Jadi Target
“Puji Tuhan, Alhamdulilillah kita sudah rampungkan 90 persen skuad PSS untuk musim 2021. Kita cukup berhasil mendapat pemain yang ditargetkan,” ujar Marco, Senin (01/03/2021).
Kepergian Kim ternyata menjadi kehilangan yang berarti bagi Maung Bandung. Pasalnya pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menjelaskan Kim masuk dalam kerangka skuad Persib musim 2021.
Baca Juga: Pamit Setelah 5 Tahun Bersama Persib, Kim Kurniawan: Hatur Nuhun Bobotoh
"Kim sudah mengambil keputusan jelas bahwa dia tidak menerima perpanjangan kontrak dari kami. Sudah dua kali kami melakukan diskusi dan pertemuan, tapi Kim pada akhirnya menunjukkan keinginan untuk mengambil tantangan baru bersama Sleman," ujar Alberts, seperti dikutip dari Kompas.com.
Albert berharap Kim bisa mendapatkan apa yang dia inginkan bersama PS Sleman.
Baca Juga: Liga 1 dan Liga 2 Akan Bergulir dengan SOP Protokol Kesehatan yang Ketat, Seperti Apa?
Menurutnya, Kim adalah pemain yang berkualitas dan tipikal pekerja keras.
"Saya mendoakan yang terbaik untuk Kim karena dia sudah melakukan hal yang bagus bersama Persib Bandung. Kami berharap yang terbaik dalam karier barunya," tutur Alberts.
"Dia pemain yang bagus, pribadi yang baik, dan saya yakin bersama Sleman dia bisa melakukan tugasnya dengan baik pula," kata Alberts lagi.
Baca Juga: Izin Kapolri Turun dan Piala Menpora 2021 Digelar, Ini Respon PSS Sleman
Penulis : Danang-Suryo
Sumber : Kompas TV