Ibrahimovic Pilih Pemain Terbaik Versinya, Bukan Messi atau Ronaldo
Kompas sport | 26 Februari 2021, 11:28 WIBThe Phenomenon selalu berhasil meraih gelar juara bersama klub yang dibelanya.
Baca Juga: Antonio Cassano: Cristiano Ronaldo Tidak Cocok dengan Taktik Andrea Pirlo
Klubnya yakni Cruzeiro, PSV Eindhoven, Barcelona, Inter Milan, Real Madrid, dan AC Milan.
Bermacam gelar bergengsi berhasil dia raih seperti trofi Piala Belanda, Liga Brasil, Liga Spanyol, Liga Europa, Liga Champions, hingga Piala Super Eropa.
Meski demikian, Ia gagal mempersembahkan gelar ketika membela klub terakhirnya Corinthians di Serie A Brasil.
Baca Juga: Pogba Bela Zlatan Ibrahimovic Terkait Isu Rasisme: Dia Rasis? Ayolah, Jangan Becanda Deh!
Sepanjang kariernya dia telah mencetak 296 dari 452 laga di level klub.
Mencatatkan 67 gol dari 104 kali penampilan di timnas Brasil, Ronaldo meraih dua trofi Piala Dunia.
Pria yang kini berusia 44 tahun juga menyabet tiga gelar pemain terbaik FIFA dan dua kali memenangkan Ballon d'Or.
Penulis : Danang-Suryo
Sumber : Kompas TV