Hasil Leeds United vs Everton: Carlo Ancelotti Jinakkan Taktik Marcelo Bielsa
Kompas sport | 4 Februari 2021, 07:13 WIBLEEDS, KOMPAS.TV- Pertandingan pekan 22 Liga Inggris 2020/21 antara Leeds United vs Everton yang bertempat di Stadion Elland Road, Kamis (4/2/2021) berakhir dengan kedudukan 1-2 untuk tim tamu.
Tambahan tiga poin menempatkan Everton ke peringkat 6 klasemen sementara dengan koleksi 36 poin dari 20 laga.
Ini merupakan kemenangan laga tandang ke-4 secara beruntun bagi The Toffees.
Baca Juga: Bamford Cetak 1 Gol dan 2 Assist, Leeds United Pupus Harapan Leicester ke Peringkat 2
Hasil ini juga menjadi pembalasan Ancelotti dalam pertemuan perdananya dengan Marcelo Bielsa pada akhir November tahun lalu.
Saat itu, Everton racikan Ancelotti takluk dengan skor tipis 1-0.
Dua pencetak gol Everton di laga kali ini adalah Dominic Calvert-Lewin dan Gylfi Sigurdsson.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak Dalam Tim Manchester City, Pertandingan dengan Everton Ditunda
Sementara gol tunggal The Whites dicetak oleh Rapinha.
Satu gol Calvert-Lewin membuatnya menyudahi puasa gol sejak pekan 12 silam. Ini merupakan gol ke-12nya di Premier League musim ini.
Jumlah gol tersebut hanya kalah dari Mohamed Salah (15).
Leeds untuk sementara harus puas tertahan di posisi 11.
Baca Juga: Manchester United Bungkam Everton dengan Skor 3 - 1!
Koleksi 29 poin mereka dari 21 pertandingan hanya berjarak 4 angka dari Chelsea di posisi 8.
Minggu (7/2) besok, Everton harus melawan tim berat, Manchester United.
Sementaa Leeds akan kembali melakoni laga kandang kontra Crystal Palace pada Selasa (9/2).
Baca Juga: Leeds United Kalah dari Liverpool, Tapi Performanya Buat Klopp Kagum
Susunan Pemain
Leeds United: Ilan Meslier; Luke Ayling, Pascal Struijk, Liam Cooper, Ezgjan Alioski; Kalvin Phillips; Raphinha, Mateusz Klich, Stuart Dallas, Jack Harrison; Patrick Bamford.
Everton: Robin Olsen; Mason Holgate, Yerry Mina, Ben Godfrey, Lucas Digne; Abdoulaye Doucoure, Andre Gomes; Alex Iwobi, Gylfli Sigurdsson, Richarlison; Dominic Calvert-Lewin.
Penulis : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV