Cristiano Ronaldo Dianggap Langgar Protokol Setelah Positif Covid-19, Ini Sebabnya
Kompas sport | 16 Oktober 2020, 16:17 WIBTURIN, KOMPAS.TV - Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengungkapkan penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo kemungkinan telah melanggar protokol Covid-19.
Hal ini terkait keputusan Ronaldo untuk kembali ke Italia, setelah sebelumnya positif Covid-19 di Portugal.
Pemain berusia 35 tahun tersebut kembali ke Italia dengan jet pribadi, Rabu (14/10/2020) waktu setempat.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Bakal Lakoni 2 Laga Uji Coba di UEA, Ini Kata Bima Sakti
Dia pun langsung melakukan karantina pribadi di rumahnya. Spadafora mengungkapkan kemungkinan itu saat melakukan wawancara di radio.
“Ya saya pikir begitu (Ronaldo melakukan planggaran protokol Covid-19), jika tak ada izin secara spesifik dari Kementerian Kesehatan,” katanya dikutip dari Sky Sports.
Mendengar hal itu, Presiden Juventus, Andrea Agnelli membantah Ronaldo telah melanggar peraturan.
“Anda harus menghubungi Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri, meminta mereka menjelaskan apa yang dilanggar,” tuturnya.
Pihak Juventus menegaskan bahwa kembalinya Ronaldo ke Italia, sudah mendapat izin yang kompeten dari otoritas kesehatan.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kembali ke Italia dengan Ambulan Udara Pribadi
Ronaldo dinyatakan positif Covid-19, setelah membela timnas Portigal menghadapi Prancis di UEFA Nations League.
Hal itu membuatnya harus absen ketika timnas Portugal menghadapi Swedia, Jumat (15/10/2020) dini hari WIB.
Selain Ronaldo, pemain Juventus lainnya, Weston McKennie juga positif menderita penyakit dari virus Corona.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV