> >

Resmi Gabung Chelsea, Kai Havertz Yakin Frank Lampard Bisa Membantunya Berkembang

Kompas sport | 5 September 2020, 10:12 WIB
Frank Lampard dengan pemain anyar Chelsea, Kai Havertz. (Sumber: chelseafc.com)

LONDON, KOMPAS.TV - Chelsea akhirnya berhasil mendatangkan gelandang elegan, Kai Havertz pada bursa transfer musim panas.

Pemain timnas Jerman tersebut diakuisisi dari Bayer Leverkusen dengan biaya transfer sebesar 75,8 juta poundsterling atau setara Rp1,4 triliun.

Havertz pun mendapatkan kontrak berduasi lima tahun dari The Blues.

Baca Juga: Kalahkan Polandia, Pelatih Sementara Timnas Belanda Bukukan Rekor

Pemain berusia 21 tahun tersebut mengungkapkan keberadaan Pelatih Chelsea, Frank Lampard menjadi alasannya bergabung.

Dia menegaskan ingin belajar dari Lampard, dan merasa sang gaffer bisa membantunya berkembang.

“Dia merupakan sosok yang suka menyerang (saat masih bermain), seperti saya dan saya juga suka mencetak gol. Dia bisa banyak membantu saya untuk posisi saat ini,” katanya di laman resmi Chelsea.

Baca Juga: Hasil Pertandingan UEFA Nations League Dini Hari Tadi, Sabtu (5/9/2020)

“Bahkan mungkin saya bisa terus berkembang dan sudah sangat tak sabar untuk bekerja sama dengannya,” lanjut Havertz.

Dia juga mengakui bahwa sudah waktunya untuk membela tim sebesar Chelsea untuk meningkatkan kariernya.

“Chelsea adalah klub yang memiliki nama besar dan saya senang bisa bermain di sini. Ini merupakan sebuah langkah besar,” ucapnya.

Baca Juga: Timnas Italia Gagal Raih 12 Kemenangan Beruntun, Ini Kata Roberto Mancini

“Saya akan berusaha keras setiap pean, bulan dan tahun, dan akan melakukan yang terbaik untuk membantu tim,” sambung Havertz.

Pemain yang sudah tujuh kali membela timnas Jerman itu menjadi pemain ke-7 yang didatangkan Chelsea pada musim ini.

Sebelumnya, mereka telah mendapatkan Timo Werner, Hakim Ziyech, Ben Chilwell, Thiago Silva, Malang Sarr dan Xavier Mbuyama.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU