Diinginkan Manchester United, Jadon Sancho Tak Akan Pergi dari Borussia Dortmund
Kompas sport | 11 Agustus 2020, 00:17 WIBDORTMUND, KOMPAS.TV - Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho dipastikan tak akan hengkang dari klub yang sudah membesarkan namanya itu.
Sebelumnya Sancho menjadi pemain yang paling diinginkan oleh Manchester United (MU).
Pembicaraan kabarnya sudah dilakukan oleh pihak MU dengan Dortmund untuk pembelian Sancho.
Baca Juga: Inginkan Jadon Sancho, Manchester United Enggan Bayar Lebih dari Rp877 Miliar
Dortmund menginginkan biaya pelepasan sebesar 108 juta poundsterling atau setara Rp2,07 triliun.
Namun, MU enggan membayar klusul pelepasan untuk pemain berusia 20 tahun tersebut.
Dortmund pun akhirnya menegaskan tidak akan melepas mantan pemain junior Manchester City tersebut.
“Kami bernecana memiliki Jadon Sancho di tim kami pada musim ini (2020/2021). Itu adalah keputusan final,” kata Direktur Olahraga Dortmund, Michael Zorc dilansir dari Sky Sports.
Baca Juga: Resmi, Borussia Dortmund Gelontorkan Setengah Triliun Rupiah untuk Pemain Muda Inggris
Kontrak Sancho bersama Dortmund baru akan habis pada musim panas 2023.
Dia didatangkan klub yang kini dibesut Lucien Favre tersebut pada musim panas 2017.
Sejak itu dia menjadi pemain penting bagi Dortmund. Dia telah bermain 96 laga di semua ajang dan mencetak 34 gol.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV