Dokter Tirta Sarankan Masyarakat Pakai Masker Kain, Efektif Cegah Virus Corona?
Berita kompas tv | 1 April 2020, 16:06 WIBBaca Juga: Wajib Tahu! Serba-Serbi Penggunaan Masker Kain Untuk Cegah Covid-19
Menurutnya, paling tidak masker kain bisa menahan droplet tidak menyebar ke area yang lebih luar jka seseorang bersin di dalam masker.
“Sekarang kalau mau batuk, terus mulut dan hidung sudah ditutupi masker, dropletnya kan di dalam, enggak ke mana-mana. Itu bisa juga dicegah dengan masker kain,” kata dia saat diwawancara Kompas.com, Rabu (1/4/2020).
Menurut dr. Yusup, masyarakat bisa membeli masker kain atau membuatnya sendiri.
“Sekarang kan banyak yang jual masker kain dengan harga lebih murah ketimbang masker bedah. Bisa pakai itu atau kalau mau buat sendiri, boleh saja,” jelas dr. Yusup.
dr. Yusup pun memberikan rekomendasi pembuatan masker kain yang baik, yakni bisa menggunakan kain katun 100 persen, lalu dikombinasi dengan jenis kain lain yang tidak menyulitkan untuk bisa bernapas.
Baca Juga: Masker Semakin Langka, Ganjar Minta Warga Buat Sendiri
Penulis : Laura-Elvina
Sumber : Kompas TV