> >

Petugas Olah TKP Gedung Ambruk Palmerah, Hasilnya Masih Diselidiki

Berita kompas tv | 6 Januari 2020, 15:56 WIB
Petugas Basarnas dan Puslabfor Bareskrim Polri lakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) Gedung Ambruk berlantai 4 di Jalan Brigjen Katamso, RT 04/09 Kelurahan Kota Bambu Utara, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Senin (6/1/2020),. (Sumber: Kompas TV)

Sejauh ini, petugas telah berhasil mengevakuasi sebanyak 5 korban yang tertimpa dalam gedung.

Tiga lainnya dapat mengevakuasi diri sendiri (mandiri). 

Sedangkan korban lainnya yang berada di luar gedung tapi terdampak reruntuhan bangunan, sebanyak tiga orang telah dirawat ke rumah sakit terdekat.

“Tiga korban telah evakuasi mandiri, lima korban berhasil dievakuasi petugas, dan tiga korban lagi sudah dirawat intensif di rumah sakit karena terluka cukup serius,” tutur Budi.

Baca Juga: Korban Tertimpa Bangunan Ambruk Masuk RSUD Tarakan

Sebelumnya, gedung di Jalan Brigjen Katamso,  RT 04/09 Kelurahan Kota Bambu Utara, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Senin (6/1/2020), itu ambruk sekitar pukul 09.10 WIB.

Seorang saksi bernama Bukhori menyatakan bahwa ambruknya bangunan tersebut dimulai dari bagian lantai 3, lantai 2, dan menyusul lantai 1.

Menurut Bukhori, gedung yang ambruk itu sudah terlihat miring sejak dua tahun lalu.

Dari kemiringan bangunan itulah kemudian gedung dari lantai 3, 2 dan 1 roboh.
 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU