> >

41 Saksi Telah Diperiksa dalam Pengusutan Kasus Pagar Laut Tangerang, Penyelidikan Masih Berlangsung

Hukum | 13 Februari 2025, 17:12 WIB
41 Saksi Telah Diperiksa dalam Pengusutan Kasus Pagar Laut Tangerang Penyelidikan Masih Berlangsung
Direktur Pengawasan Sumber Daya Kelautan di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Sumono Darwinto di Tangerang, Banten, Kamis (13/2/2025). (Sumber: ANTARA/Azmi Samsul Maarif)

Adapun hari ini, pembongkaran pagar laut di perairan Tangerang akan dinyatakan selesai. 

Hal ini disampaikan Aspotmar Kasal Mayjen TNI (Mar) Hermanto. 

"Pada hari ini insyaallah akan selesai, yang tinggal tersisa 1 kilometer. Ini tentu kami akan tuntaskan melihat dari cuaca saat ini cukup cerah," ujar Hermanto di Tangerang, Kamis.

Hermanto menyatakan, harapannya agar pembongkaran pagar laut di Tangerang ini bisa mengembalikan aktivitas nelayan seperti sedia kala, yang mana sebelumnya sempat terganggu dengan keberadaan pagar laut di wilayah tersebut. 

"Para nelayan bisa bekerja lagi, dan senang bisa melihat nelayan bisa kembali melaut. Di mana pagar ini tadinya mempersulit masyarakat nelayan untuk mencari ikan," ujarnya. 

 

Penulis : Tri Angga Kriswaningsih Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU