> >

Tidak Dapat Surat Undangan Pilkada 2024, Apakah Bisa Mencoblos di TPS? Ini Kata Bawaslu

Rumah pemilu | 26 November 2024, 09:42 WIB
Ilustrasi. Jari kelingking bertinta setelah mencoblos di pilkada. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Surat undangan mencoblos dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 merupakan surat pemberitahuan yang dibagikan oleh kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Surat undangan tersebut diberikan oleh KPPS kepada calon pemilih beberapa hari sebelum pencoblosan Pilkada 2024 pada 27 November 2024.

KPPS biasanya meminta calon pemilih untuk membawa surat undangan tersebut saat akan mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Baca Juga: Cara Cek Lokasi TPS Pilkada 2024 di Cek DPT Online, Ini Waktu Nyoblos dan Berkas yang Harus Dibawa

Lantas, bagaimana jika tidak dapat surat undangan mencoblos di Pilkada 2024?

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengatakan, walaupun tidak mendapatkan surat undangan atau surat pemberitahuan, calon pemilih tetap bisa datang ke TPS untuk mencoblos di Pilkada 2024.

Melalui akun Instagram @bawasluri, Bawaslu menegaskan surat undangan mencoblos di Pilkada 2024 bukan merupakan syarat wajib untuk memilih di TPS.

"Surat pemberitahuan memilih bukan syarat wajib untuk dapat menggunakan hak pilih di TPS. Tidak menerima Surat Pemberitahuan Memilih, pemilih tetap dapat menggunakan hak pilihnya di TPS," tulis Bawaslu.

Pasal 19 Peraturan KPU Nomor 17 tahun 2024 tentang Pemungutan dan Penghitungan Suara Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota menyatakan pemilih yang berhak memberikan suara di TPS meliputi:

  • Pemilik E-KTP yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap di TPS yang bersangkutan.
  • Pemilik E-KTP yang terdaftar dalam daftar Pemilih Pindahan.
  • Pemilik E-KTP yang tidak terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap dan daftar Pemilih Pindahan.
  • Dalam hal terdapat penduduk telah memiliki hak pilih tetapi belum memiliki E-KTP pada hari pemungutan suara, pemilih dapat menggunakan Biodata Penduduk.

Baca Juga: Cara Cek Profil, Visi, dan Misi Calon Kepala Daerah Pilkada 2024 di infopemilu.kpu.go.id

Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU