> >

Anak SMK Semarang yang Ditembak Mati Polisi Dikenal Berprestasi, Sekolah: Tak Ada Indikasi Tawuran

Hukum | 26 November 2024, 09:01 WIB
Ilustrasi penembakan. GR (17), siswa SMKN  Semarang yang ditembak mati polisi dikenal sebagai siswa berprestasi di sekolahnya. (Sumber: Kompas.com)

Sebelumnya, Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar menyatakan bahwa penembakan GR bermula dari anggotanya yang melerai tawuran pelajar. Irwan menyebut, pihaknya sedang melakukan pendalaman internal terkait kasus ini.

Pihak kepolisian menyebut bahwa GR adalah anggota gangster yang sedang tawuran di sekitar Perumahan Paramount, Jawa Barat. Menurut Irwan, GR dan anggota geng lain melawan polisi saat dibubarkan.

"Saat kedua kelompok gangster ini melakukan tawuran, muncul anggota polisi. Kemudian dilakukan upaya untuk melerai. Namun, ternyata anggota polisi informasinya diserang, sehingga dilakukan tindakan tegas," kata Irwan.

Baca Juga: Seorang Pelajar SMK di Semarang Tewas, Diduga Jadi Korban Penembakan

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU