Anggota Komisi III DPR: Pimpinan KPK Periode 2024-2029 Harus Bisa Kembalikan Kepercayaan Publik
Politik | 21 November 2024, 18:58 WIBIa juga meminta capim KPK untuk memiliki program kerja yang jelas dan berfokus pada penguatan lembaga KPK, serta menjaga independensi lembaga tersebut.
"Saya ingatkan, jangan sampai KPK dijadikan alat oleh pihak tertentu. KPK harus tetap independen dan berdiri sebagai garda terdepan dalam pemberantasan korupsi," ujarnya.
Sebelumnya, Komisi III DPR RI mengumumkan calon pimpinan (Capim) dan calon Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terpilih periode 2024-2029 pada Kamis (21/11/2024).
Keputusan itu diambil setelah Komisi III DPR menggelar uji kelayakan dan kepatutan capim KPK dan calon Dewas KPK sejak Senin (18/11/2024) hingga hari ini.
Setelah uji kelayakan dan kepatutan selesai dilakukan pemilihan Capim KPK dan Calon Dewas KPK dengan cara pengambilan suara dari setiap anggota Komisi III DPR.
Dari 48 anggota Komisi III DPR yang hadir, memilih lima nama untuk menjadi capim KPK.
Baca Juga: Ini Jejak Karir Ketua KPK Setyo Budiyanto Periode 2024-2029
Mereka adalah Setyo Budiyanto, Johanis Tanak, Fitroh Rohcahyanto, Agus Joko Pramono dan Ibnu Basuki Widodo.
Pemungutan suara juga memilih Ketua KPK. Para wakil rakyat memilih Setyo Budiyanto sebagai calon Ketua KPK periode 2024-2029.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV