PDIP Sebut Anies Baswedan Siap Jadi Jembatan antara Pendukungnya dengan Konstituen PDIP
Politik | 17 November 2024, 19:11 WIB“Dalam pertemuan saya bersama Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Mas Anies Baswedan menegaskan bahwa pilkada bukan sekadar urusan seremonial lima tahunan, tetapi tugas menyatukan bangsa Indonesia adalah tugas sejarah yang harus kita kerjakan bersama-sama,” ujarnya.
Sebelumnya, mantan Gubernur DKI Jakarta yang juga kader PDIP, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut Anies tidak pernah masuk dalam bursa calon dari PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024.
"Enggak pernah dibawa dalam rapat DPP bahwa seorang Anies akan dicalonkan, enggak pernah. Namanya enggak pernah dibahas," ujar Ahok dalam program Gaspol! Kompas.com, Jumat (15/11/2024).
Baca Juga: Rekayasa Lalu Lintas Jelang Debat Ketiga Pilgub Jakarta, Ini Rute Menuju Pintu 5 dan 7
Bahkan, menurut Ahok, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri sejak awal ingin mengusung kader internal sebagai calon gubernur Jakarta.
Ahok menambahkan bahwa tidak ada undangan dari PDI-P yang menyebutkan bahwa Anies bakal dideklarasikan sebagai calon gubernur pada 26 Agustus 2024, dan memastikan bahwa kabar tersebut adalah hoaks.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Vyara-Lestari
Sumber : kompas.com