Kabar Duka, Eks Kapolda Metro Jaya Komjen Pol (Purn) Dwi Priyatno Meninggal Dunia
Humaniora | 14 November 2024, 17:23 WIBSelain itu, jenderal asal Purbalingga ini juga pernah menjabat sebagai Kepala Bagian Lalu Lintas Bojonegoro (1992), Wakapolres Ponorogo (1993), Wakapolres Sidoarjo (1995), Pamen Polda Jawa Timur (1997), dan Sekretaris Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Tengah (1998).
Karier Dwi Priyatno makin moncer setelah ia didapuk menjadi Kapolresta Palangkaraya pada 1999. Pada 2001, Dwi Priyatno ditunjuk menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Wilayah Kota Besar Surabaya.
Baca Juga: Jaksa Agung Jawab Pertanyaan di DPR Terkait Oknum Brimob Kepung Kejagung saat Kasus Korupsi Timah
Dua tahun kemudian, ia dimutasi menjadi Pamen Mabes Polri dalam rangka ditugaskan sebagai LO Kawasan NCB Interpol di Malaysia. Setelah itu, Dwi Priyatno dipercaya untuk menjabat sebagai Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Barat pada 2005.
Pada 2006, Dwi ditugaskan menjadi Kepala Bagian Pembinaan, Pelatihan, Operasional Polri selama 4 tahun. Kemudian, jenderal bintang 3 ini diamanahkan untuk mengisi kursi jabatan sebagai Direktur Samapta Babinkam Polri pada 2010.
Di tahun yang sama, ia dimutasi sebagai Direktur Sabhara Baharkam Polri. Semenjak itu, karier Dwi Priyatno terus melonjak. Pada 2011, Dwi Priyatno dipercaya untuk menjabat sebagai Kepala Biro Komisi Internasional Divisi Hubungan Luar Negeri Polri.
Tak berselang lama Komjen Dwi Priyatno diutus untuk menjabat sebagai Kepala Pendidikan, Pelatihan Khusus Kejahatan, dan Kekerasan Lembaga Pendidikan Polri pada 2011.
Kemudian, Dwi Priyatno dipercaya untuk menduduki posisi jabatan sebagai Kapolda Jawa Tengah pada 2013. Di tahun 2014, Komjen Dwi kembali dimutasi sebagai Kapolda, kali ini ia diminta untuk mengisi kursi jabatan sebagai Kapolda Metro Jaya.
Barulah setelah itu ia diangkat menjadi Irwasum Polri pada tahun 2014 dan naik pangkat menjadi Komjen atau jenderal bintang 3. Pada 2017, Komjen Dwi Priyatno kemudian dimutasi menjadi Pati Yanma Polri dalam rangka pensiun.
Berbagai tanda jasa yang diberikan oleh Polri sudah pernah didapatkannya. Dwi tercatat pernah meraih Satya Lencana (SL) Kesetiaan 8 tahun, SL Kesetiaan 16 tahun, SL Kesetiaan 24 tahun, dan SL Pengabdian 32 tahun.
Tak hanya itu, Dwi juga pernah dianugerahi tanda jasa Bintang Bhayangkara Pratama, Bintang Bhayangkara Nararya, Satya Lencana Dwidja Sistha, Satya Lencana Karya Bhakti, Satya Lencana Santi Dharma, Satya Lencana UN Mission, dan Satya Lencana Bhakti Purna.
Ia tercatat pernah dipercaya melaksanakan tugas menjadi anggota Dik Lalulintas (1990), Comparative Study of Traffic Law Enforcement (1991), Civilian Police (1996), Senior Liaison Officer (2003), Seminar Money Laundering (2003), Workhshop How to Combat Terorism (2004), dan Intelegent Analist Workshop (2004).
Selain itu, ia juga pernah bertugas dalam Comparative Study of Community Policing (2007), Peninjauan Police Advisor dan Persiapan FPU (2007), Join Police Cooperation Commite Polri dan PDRM (2008), Join Commite INP PNP (2009), Brunei International Defence Expo Conference (2009), Sidang JKLB (2010), dan Senior Mission Leader (2011).
Penulis : Dian Nita Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV/Kompas.com/Tribunnews