Jaksa Agung Akui Ada Pegawai Kejaksaan yang Main Judi Online: Iseng-Iseng Saja
Hukum | 13 November 2024, 19:00 WIBPolitikus Partai Golkar itu mempertanyakan keterlibatan pegawai Kejaksaan dalam kasus dugaan suap terkait judol.
Sebab, kata Bamsoet, dalam kasus judol yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi), diduga ada unsur suap.
"Apakah hanya pada level bawah atau sudah menyerempet ke tengah atau ada potensi menyambar ke atas? Itu pertanyaannya," katanya.
Oleh sebab itu, dia bertanya kepada Burhanuddin apakah pegawai Kejaksaan terlibat dalam judol.
"Lalu karena ini melibatkan pejabat negara, penegak hukum, apakah di kejaksaan ada pejabat atau pegawai yang terlibat judi online?" tanya Bamsoet.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV