> >

PPP Sebut Kabinet Zaken Bisa Diisi Kader Partai: Banyak yang Profesional di Parpol

Politik | 13 September 2024, 09:58 WIB
Ketua DPP Achmad Baidowi di KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (20/3/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

Awiek menambahkan, partainya pun siap menyodorkan beberapa kader terbaik untuk diseleksi oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto. 

"Ya, tentu PPP menunggu atensi dari presiden," kata dia.

Sebelumnya, Prabowo disebut ingin membuat kabinet zaken atau jajaran menteri yang berasal dari kalangan profesional, pada pemerintahannya nanti.

Oleh sebab itu, ia disebut meminta Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk mengusulkan kalangan profesional sebagai menteri dalam kabinetnya.

Baca Juga: Prabowo Subianto Akan Bentuk Zaken Kabinet, Ini Penjelasan Jubir

Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2024).

"Pak Prabowo ingin ini adalah sebuah pemerintahan zaken kabinet," kata Muzani.

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU