Jalani Tes Kesehatan Cagub Jakarta Hari Ini, Ridwan Kamil Mengaku Konsumsi Vitamin D
Politik | 31 Agustus 2024, 09:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Bakal calon gubernur Jakarta, Ridwan Kamil mengaku sudah mengonsumsi vitamin D atau doa dari orang-orang tercinta sebagai persiapan tes pemeriksan kesehatan calon kepala daerah, hari ini, Sabtu (31/8/2024).
Hari ini pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Ridwan Kamil dan Suswono akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan, Jakarta Pusat.
Pemeriksaan kesehatan terebut merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh paslon yang mengikuti kontestasi Pilkada Jakarta 2024.
Berdasarkan pengamatan Kompas.com di lokasi, pasangan calon ini datang bersamaan menggunakan mobil yang sama.
Baca Juga: Bobby Nasution Tanggapi Aksinya Disamakan dengan Jokowi Masuk Gorong-Gorong
Keduanya tiba pada pukul 06.27 WIB dengan mengenakan kemeja putih. Suswono mengenakan peci hitam, sedangkan Ridwan Kamil tanpa tutup kepala.
Ridwan Kamil dan Suswono langsung menyapa awak media di depan lobi Gedung B Sky Hospital RSUD Tarakan seturunnya mereka dari mobil.
Keduanya kemudian menjawab sejumlah pertanyaan. Ridwan Kamil mengaku keduanya telah menyiapkan diri menghadapi tes kesehatan tersebut.
"Kami sudah siap Insya Allah, juga kami berdua sudah banyak mengonsumsi vitamin D, vitamin doa maksudnya dari orang-orang tercinta," kata Ridwan Kamil.
Suswono mengaku mereka berdua telah berpuasa sebagai persiapan tes kesehatan ini.
Baca Juga: Daftar Pilgub Jabar, Dedi Mulyadi Ingat Kasus Vina 8 Tahun Silam
"Ya biasa saja kan kami sudah sering mengikuti pencalegan, sudah ada tes, sudah biasa enggak ada persiapan khusus," kata Suswono.
Pasangan ini merupakan paslon kedua yang menjalani pemeriksaan kesehatan. Sebelumnya Pramono-Rano sudah diperiksa kesehatannya, Jumat (30/8/2024).
Pemeriksaan kesehatan ini akan berlangsung kurang lebih selama 11 jam dengan melibatkan 20 dokter spesialis dan 20 tenaga kesehatan tambahan.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : kompas.com