Cerita Megawati Panggil Yasonna Laoly Sebelum Reshuffle: Sedih Apa Mau Nangis Enggak?
Politik | 23 Agustus 2024, 06:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri menceritakan momen dirinya memanggil Yasonna Laoly saat hendak dicopot Presiden Joko Widodo atau Jokowi dari jabatan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham).
Megawati mengaku sempat menanyakan perasaan Yasonna yang saat itu akan menjadi salah satu menteri yang bakal direshuffle.
"Saya tanya, karena apa, saya kan panggil waktu saya dengar, katanya mau ada reshuffle. Terus saya panggil (Yasonna, -red)," kata Megawati saat menyampaikan pidato di kantor DPP PDI-P, Kamis (22/8/2024). Dikutip dari channel YouTube KompasTV.
"Sedih apa mau nangis apa enggak?"
Mendengar pertanyaan itu, kepada Megawati, Yasonna mengaku telah siap dicopot dari posisinya sebagai Menkumham di ujung pemerintahan Jokowi.
"Enggak (sedih, -red), i'm ready (saya siap, -red)," ujar Megawati menirukan jawaban Yasonna.
"Sip," lanjut Presiden ke-5 RI tersebut.
Baca Juga: Pidato Terakhir Yasonna Laoly saat Sertijab Menkumham ke Supratman Andi Agtas
Diberitakan Kompas.tv sebelumnya, Yasonna Laoly dicopot dari jabatannya sebagai Menkumham oleh Presiden Jokowi di akhir periode kepemimpinannya.
Posisi Yasonna sebagai Menkumham yang diampu hampir 10 tahun ini diganti oleh politikus Gerindra Supratman Andi Atgas.
Supratman telah resmi dilantik Presiden Jokowi menjadi Menkumham di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/8).
Selain Supratman, Presiden Jokowi juga melantik Rosan Perkasa Roeslani sebagai Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal dan Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral dalam reshuffle kabinet hari ini.
Selain itu, Presiden Jokowi juga melantik Angga Raka Prabowo sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika.
Baca Juga: Eks Menkumham Yasonna Ungkap Pertemuan dengan Presiden Jokowi dan Megawati Sebelum 'Reshuffle'
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV