PKS Klaim Surya Paloh Beri Sinyal Positif Dukung Anies-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta
Rumah pemilu | 25 Juni 2024, 16:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengeklaim Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sinyal positif terhadap pasangan Anies Baswedan dan Sohibul Iman di Pilkada Jakarta.
Syaikhu menjelaskan, sinyal itu terlihat setelah ia bertemu dengan Paloh, beberapa waktu lalu.
"Saya terus membangun komunikasi politik dengan Partai NasDem, khususnya saya sengaja bersilaturahim dengan Pak Surya Paloh. Alhamdulillah diterima dengan penuh kehangatan dan dapat sinyal positif untuk membangun kerja sama di Pilkada DKI Jakarta," kata Syaikhu di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa (25/6/2024).
Baca Juga: Breaking News! PKS Resmi Umumkan Usung Duet Anies-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta
Ia mengatakan pihaknya sengaja membangun komunikasi dengan NasDem karena PKS tak bisa sendirian dalam mengajukan pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta.
"PKS menyadari tidak bisa sendirian mengusung calon di pilkada karena jumlah kursi kita yang dimiliki belum memenuhi syarat untuk mencalonkan sendiri baru 18, syarat pencalonan 22. Jadi masih kurang 4 kursi lagi," ujarnya.
Syaikhu menambahkan, partainya juga akan segera membangun komunikasi dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk membangun koalisi di Pilkada Jakarta.
"Insyaallah dalam beberapa waktu ke depan juga tadi saya berusaha untuk komunikasi dengan PKB, dengan Cak Imin," ujarnya.
Sebelumnya, Surya Paloh merespons keputusan PKS mengusung kadernya, Sohibul Iman, sebagai bakal calon gubernur di Pilkada Jakarta.
Baca Juga: PKS Usung Sohibul Iman di Pilkada Jakarta, Surya Paloh: Mungkin Besok Bisa Beda
Menurut dia, situasi politik jelang pesta demokrasi yang berlangsung pada 27 November nanti masih amat dinamis.
Oleh sebab itu, dirinya memprediksi PKS akan mengubah keputusannya tersebut.
"Ya mungkin hari ini barangkali Pak Sohibul, besok beda lagi kan," kata Paloh di gedung DPR, Jakarta, Senin (24/6/2024).
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV