> >

Bertemu Tim Cook Presiden Jokowi Ajak Apple Investasi Smart City di IKN

Peristiwa | 17 April 2024, 18:11 WIB
Presiden Joko Widodo menerima CEO Apple Tim Cook beserta delegasi di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (17/04/2024). (Sumber: BPMI Setpres/Kris)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan CEO Apple Tim Cook di Istana Merdeka, Jakarta. 

Dalam pertemuan tersebut membicarakan eksplorasi rencana strategis Apple, peluang ekspansi Apple di Indonesia dan integrasi lebih dalam ke dalam rantai pasok global.

Selain itu, Presiden Jokowi juga mendorong Apple ikut berinfestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN). 

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menjelaskan dalam pertemuan itu Presiden Jokowi meminta agar Apple ikut berpartisipasi berinvestasi membangun smart city di IKN. 

Budi Arie menilai Tim Cook menyambut baik permintaan dari Presiden Jokowi. 

Baca Juga: Bertemu Bos Apple, Jokowi Usulkan Ide Ini

"Tadi Pak Presiden meminta kepada (CEO Apple) Tim Cook kalau bisa Apple terlibat pengembangan smart city di IKN. (Responsnya) bagus," ujar Budi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/4/2024).

Di kesempatan yang sama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menjelaskan untuk memperlancar partisipasi dan investasi Apple di IKN, Presiden Jokowi menunjuk Menko bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan untuk menjadi koordinatornya.

"Teknisnya di kementerian, Bapak Presiden menugaskan Pak Luhut sebagai koordinator," kata dia.

Agus Gumiwang menjelaskan saat ini, investasi Apple di Indonesia baru mencapai angka riil Rp1,2 triliun.

Angka itu akan bertambah hingga mencapai Rp1,6 triliun setelah pembangunan infrastruktur pendidikan berupa Apple Developer Academy keempat selesai dibangun di Bali. 

Baca Juga: Bahlil Temui Jokowi, Laporkan Perkembangan Investasi di IKN dan Proyek yang Siap Groundbreaking

Di sisi lain, impor produk Apple oleh Indonesia sudah mencapai angka 2 miliar dollar AS. 

"Jadi kan kalau dalam bisnis tidak bisa dikatakan gap, tapi ada hal yang penting kalau mereka expand establishment-nya di Indonesia," ujar dia.

Lebih lanjut Menperin Agus Gimawang menjelaskan Presiden Jokowi juga mendorong Apple untuk menciptakan pabrik manufaktur di dalam negeri. Agus menilai sejumlah komponen perangkat Apple sudah siap di Indonesia.

"Nanti setelah dari sini dari Kemenperin akan melakukan proses business matching, kami sudah punya list-nya terhadap komponen-komponen apa saja, komponen HP cellphone yang sudah diproduksi di Indonesia yang mungkin bisa kita kawinkan, namanya business matching," ujarnya.

Tak hanya itu, Presiden Jokowi mengajak Apple untuk membentuk pusat inovasi yang bekerja sama dengan universitas terbaik di Indonesia untuk pengembangan sumber daya manusia.

Baca Juga: Tim Cook Respons Keinginan Jokowi Bangun Pabrik Apple di Indonesia: Akan Kami Wujudkan

"Ini juga satu hal yang Tim Cook itu juga sangat ingin sekali untuk melakukan follow up. Banyak tadi juga dibicarakan bagaimana kita men-develop human resources atau human development yang ada di Indonesia melalui Apple," ujar Agus.

 

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU