Profil Hadi Tjahjanto yang Resmi Jadi Menko Polhukam, Pernah Jabat Panglima TNI
Politik | 21 Februari 2024, 12:01 WIBHadi Tjahjanto lulus dari Akademi Angkatan Udara (AAU) dan dilantik sebagai perwira TNI AU dengan pangkat Letda oleh Presiden Soeharto pada 1986.
Ia pun bertugas di Skadron Udara 4 yang bermarkas di Lanud Abdulrachman Saleh, Malang.
Pada 1993, kariernya naik menjadi Kepala Seksi Latihan Skadron Udara 4 Lanud Abdulrachman Saleh. Hingga pada 1996, ia memimpin pesawat angkut berat sebagai Komandan Flight Ops A Flightlat Skadron Udara 32 Wing Udara 2 Lanud Abdulrachman Saleh.
Baca Juga: Didampingi Istri, Hadi Tjahjanto Tiba di Istana Kepresidenan, Akan Dilantik Jadi Menko Polhukam
Kariernya semakin naik dan Hadi menduduki berbagai jabatan, seperti Komandan Pangkalan Udara Adi Soemarmo (2010-2011), Kepala Dinas Penerangan TNI AU (2012-2015), Sekretariat Militer Presiden (2015-2016), hingga Kepala Staf TNI AU (2017-2018).
Pada 2017, ia dicalonkan oleh Presiden Jokowi untuk menjadi Panglima TNI menggantikan Jenderal Gatot Nurmantyo. Hadi resmi dilantik sebagai Panglima TNI pada 8 Desember 2017.
Pada 15 Juni 2022, Hadi ditunjuk untuk menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV