PAN Berharap Keputusan Mahfud Mundur Bukan untuk Sudutkan Presiden Jokowi
Politik | 1 Februari 2024, 08:45 WIBMelalui siaran langsung di akun Instagram @mohmahfudmd, Mahfud mengaku sudah menyiapkan surat pengunduran diri yang akan diserahkan kepada Presiden Jokowi.
“Saya sudah membawa surat (pengunduran diri) untuk Presiden, untuk disampaikan ke Presiden langsung tentang masa depan politik saya yang belakangan ini menjadi perbincangan publik,” kata Mahfud di Pura Walandano, Lampung Tengah, Rabu.
Ia berencana menyampaikan surat pengunduran diri tersebut begitu mendapatkan jadwal bertemu dengan Jokowi.
Mahfud bilang, Jokowi masih berada di luar Jakarta hingga Kamis (1/2/2024).
Baca Juga: Mahfud Mundur, Istana Enggan Bicara soal Pengganti: Suratnya Saja Belum Disampaikan
Ia menjelaskan alasannya ingin menyampaikan surat pengunduran dirinya langsung kepada Jokowi karena dulu ia diangkat sebagai Menko Polhukam dengan kehormatan.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV