> >

Respons Jokowi saat Anies Bandingkan Gaji TNI/Polri dengan Era SBY: Semua dengan Pertimbangan Matang

Rumah pemilu | 8 Januari 2024, 10:36 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan dimulainya pembangunan (groundbreaking) Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Rabu (20/12/2023). (Sumber: Sekretariat Presiden )

“Tapi di sisi kebijakan (sekarang) lebih parah. Kenapa? di era pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) kenaikan gaji terjadi 9 kali, selama era ini (Presiden Jokowi) hanya naik gaji 3 kali dan akan naik tahun depan, karena menjelang Pemilu mungkin jadi naik gajinya.”

Baca Juga: Jokowi Belum Dapat Undangan HUT PDIP

Sebagai informasi kenaikkan gaji TNI-Polri dan pensiunan di era Jokowi memang terjadi 3 kali.

Pertama pada Tahun 2015 naik 6 persen, lalu Tahun 2019 naik 5 persen, dan 2024 naik 8 persen.

Sementara di era SBY kenaikkan gaji TNI-Polri hampir terjadi di setiap tahunnya.

Pertama Tahun 2004 naik 15%, Tahun 2007 naik 15%, Tahun 2008 naik 20%, Tahun 2009 naik 15%, Tahun 2010 naik 5%, Tahun 2011 naik 10%, Tahun 2012 naik 10%, Tahun 2013 naik 7%, dan Tahun 2014 naik 6%.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU