> >

Tak Ada Lagi Honorer, 419.146 Formasi PPPK bagi Guru Dibuka Tahun 2024

Humaniora | 6 Januari 2024, 12:27 WIB
Presiden Jokowi menghadiri peringatan HUT ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2023 di Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (25/11/2023). Pemerintah menargetkan bisa merekrut 1 juta guru berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hingga akhir 2024. (Sumber: BPMI Setpres)

Nunuk menyatakan bahwa pemerintah bertekad menyelesaikan pengangkatan guru PPPK untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta mengangkat martabat dan kebanggaan profesi guru. 

”Jadi, tidak ada lagi guru non-ASN, mereka mendapatkan gaji layak," ujarnya.

"Kalau sudah menjadi ASN PPPK, ada akselerasi bagi pendidikan profesi guru dalam jabatan sehingga guru mendapat gaji dan tunjangan sertifikasi guru. Peningkatan kesejahteraan dan kejelasan jenjang karier ini agar guru semakin fokus pada kualitas pembelajaran,” ujarnya.

Penyelesaian rekrutmen satu juta guru pada tahun 2024 menyisakan sekitar 12.000 guru yang lulus nilai ambang batas, dikenal sebagai Prioritas 1 (P1). Mereka belum dapat ditempatkan karena tidak ada formasi yang tersedia pada tahun sebelumnya.

Pada tahun 2023, sebanyak 230.707 guru PPPK diterima. Saat ini, jumlah total guru non-ASN yang menjadi ASN PPPK hampir mencapai 800.000 guru. 

Untuk mencapai target satu juta guru, sebenarnya dibutuhkan sekitar 200.000 guru. Namun, rekrutmen tahun ini lebih difokuskan pada penggantian guru yang pensiun. 

Baca Juga: Rekruitmen CPNS 2024 Terbuka untuk Fresh Graduate, Ada 690 Ribu Formasi

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.id


TERBARU