SKD CPNS Bertabur Joki: Kebanyakan Mahasiswa, Ada yang Lolos Scan Wajah, Dijanji Imbalan Rp30 Juta
Hukum | 15 November 2023, 21:05 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 diwarnai dengan penangkapan joki tes CPNS di sejumlah wilayah di Indonesia.
SKD CPNS dilaksanakan pada 9-18 November 2023. Ujian dilakukan melalui sistem Computer Assisted Test (CAT). Meski pelaksanaannya telah dilakukan dengan ketat, kecurangan masih saja mencari celah.
Berikut deretan joki tes CPNS 2023 yang berhasil dibekuk.
Baca Juga: Joki Tes CPNS di Lampung Ternyata Mahasiswa ITB, Polisi Selidiki Dugaan Adanya Tim Joki
Mahasiswa Unhas Joki CPNS di Makassar
Seorang mahasiswa berinisial MH (22) diamankan saat melancarkan aksinya menjadi joki tes CPNS Kemenkumham di salah satu kampus di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Minggu (12/11/2023).
Mahasiswa semester 11 jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar itu bahkan bisa lolos dalam pemeriksaan scan wajah sehingga bisa masuk ke dalam ruangan tes mengikuti SKD CPNS.
Panitia sempat mencurigai perbedaan antara foto dengan kondisi fisik MH. Kecurigaan bertambah ketika hasil tesnya mendapatkan peringkat pertama pada sesi keempat.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Ridwan JM Hutagaol menjelaskan alasan mengapa MH bisa lolos pemeriksaan scan wajah.
“Pas verifikasi wajah, joki yang mendaftar sehingga waktu tes, joki itu lolos tes dan ikut ujian,” jelas Ridwan, Selasa (14/11), seperti dikutip dari Kompas.com.
Ridwan bilang, MH dijanjikan imbalan setiap kali menjadi joki CPNS. Namun ia tak menyampaikan besaran imbalan yang dijanjikan kepada joki. Polisi pun menduga adanya pihak perantara.
Saat ini, MH ditetapkan sebagai tersangka. Ia dijerat dengan Pasal 46 jo Pasal 30 Ayat 1 UU ITE dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara atau denda Rp600 juta.
Baca Juga: Mahasiswa Semester 11 Unhas Makassar jadi Joki Tes CPNS, Kini Terancam Hukuman 6 Tahun
Mahasiswa ITB Joki CPNS di Lampung
RDS (20) alias RT, mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) diamankan usai kedapatan menjadi joki CPNS Kejaksaan 2023 di Gedung Graha Achava Join, Bandar Lampung, Senin (13/11/2023).
Warga Bandar Lampung itu menjadi joki tes CPNS dengan menggunakan identitas palsu yang dimodifikasi agar sesuai dengan peserta tes yang asli. Ia diciduk ketika mencoba masuk ke ruangan tes dengan identitas palsu.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadillah mengatakan bahwa pihaknya tengah menelusuri jumlah keuntungan yang diterima RDS menjadi joki tes CPNS.
Pihaknya juga mencurigai adanya tim sehingga RDS bisa membuat identitas palsu.
“Dia ini punya tim, tapi ini masih kami selidiki,” Rabu (15/11).
Baca Juga: Joki Tes CPNS di Surabaya Dijanjikan Imbalan hingga Rp30 Juta jika Loloskan Peserta, Kini Tertangkap
Joki Tes CPNS di Surabaya Dijanjikan Rp30 Juta
Bergeser ke Surabaya, Jawa Timur, seorang pria berinisial IM diamankan usai ketahuan menjadi joki tes CPNS Kemenkumham 2023 di Auditorium Politeknik Pelayaran Surabaya, Selasa (14/11/2023).
Kakanwil Kemenkumham Jatim, Heni Yuwono, mengatakan bahwa joki tes CPNS ini terungkap saat proses verifikasi berkas dan pelayanan pin registrasi.
IM gagal masuk ke lokasi tes yang berada di Auditorium Politeknik Pelayaran Surabaya. Petugas mencurigai gelagat IM yang saat itu hendak memasuki pos pemeriksaan biometrik dan pin registrasi.
“Sistem menunjukkan notifikasi bahwa data biometrik mismatch (tidak cocok) dengan fisik asli yang bersangkutan,” kata Heni, Selasa (14/11/2023).
Belakangan diketahui bahwa IM merupakan mahasiswa semester 7 Fakultas Teknik Lingkungan di salah satu kampus di Jember.
Berdasarkan pengakuannya, IM dijanjikan mendapat imbalan sebesar Rp25 hingga Rp30 juta jika berhasil meloloskan kliennya.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV/Kompas.com