Survei Populi Center Pasangan Prabowo-Gibran Paling Banyak Dipilih, Ini Faktor yang Mendukung
Politik | 10 November 2023, 00:25 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Lembaga survei Populi Center merilis hasil survei terkait elektabilitas tiga kandidat Capres-Cawapres untuk Pilpres 2024.
Hasil survei yang dilakukan pada 29 Oktober hingga 5 November 2023 terhadap 1.200 responden ini menjabarkan pasangan Capres-Cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memperoleh 43,1 persen pemilih jika Pilpres dilaksanakan saat survei.
Kemudian pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapat 23 persen, dan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat 22,3 persen. Adapun responden yang belum memutuskan sebesar 10 persen, dan yang menolak menjawab sebesar 1,6 persen.
Survei dilakukan secara tatap muka terhadap 1200 responden dengan metode acak bertingkat. Margin of error kurang lebih 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Peneliti Populi Center Hartanto Rosojati menjelaskan jauhnya jarak hasil survei Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud perlu menjadi perhatian bagi partai pengusung dan pendukung Ganjar-Mahfud.
Baca Juga: Hasil Survei Charta Politika Sebut Gibran Jadi Beban Elektabilitas Prabowo, Ini Tanggapan Ketua TKN
Sebab dalam survei ini pihaknya juga menanyakan akseptabilitas Capres-Cawapres dari beberapa kriteria kemapuan.
Pertama kemampuan menjaga kestabilan kemanan, pesepsi masyarakat jatuh kepada Prabowo-Gibran dengan hasil 58,4 persen. Kemudian Ganjar-Mahfud dengan 16,3 persen dan Anies-Muhaimin 14,8 persen.
Kriteria Capres-Cawapres yang mampu diterima golongan milenial atau Gen Z. Persepsi responden jatuh kepada Prabowo-Gibran 45,9 persen. Ganjar-Mahfud 23,3 persen sedangkan Anies-Muhaimin 21,2 persen.
Kriteria ketiga, Populi Center menanyakan Capres-Cawapres mana yang mampu memerintah. Urutannya tidak berubah, yakni Prabowo-Gibran 45 persen, Ganjar-Mahfud 23,1 persen dan Anies-Muhaimin 21,3 persen.
Kriteria keempat, Capres-Cawapres yang mampu memberantas korupsi, pilihan responden tetap memilih Prabowo-Gibran di urutan paling atas dengan perolehan 45 persen, Ganjar-Mahfud 25 persen, dan Anies-Muhaimin 18,3 persen.
Baca Juga: Simulasi Head to Head Pilpres Survei Charta Politika: Prabowo-Gibran 43,5 Persen, Ganjar-Mahfud 40,6
Selanjutnya Capres-Cawapres yang mampu memajukan perekonomian, Prabowo-Gibran mendapat 38,0 persen, Ganjar-Mahfud 24,3 persen dan Anies-Muhaimin 20,8 persen.
Capres-Cawapres yang mampu menyelesaikan proyek Ibu Kota Nusantara, mampu menjaga toleransi, mampu menciptakan lapangan pekerjaan, menurunkan tingkat kemiskinan hingga mampu mengendalikan harga lagi-lagi responden percaya kepada pasangan Prabowo Gibran.
"Ketika masyarakat ditanya pasangan mana yang dianggap paling mampu menjaga toleransi, jawaban teratas ialah Prabowo-Gibran 36,2 persen,disusul Ganjar–Mahfud 27,6 persen, dan Anies-Muhaimin 23,1 persen," ujar Hartanto saat rilis hasil survei, Kamis (9/11/2023).
"Untuk pasangan yang paling mampu mengendalikan harga-harga, jawaban teratas adalah Prabowo-Gibran 33,9 persen, disusul Ganjar–Mahfud 24,8 persen,dan Anies–Muhaimin 22,6 persen," sambung Hartanto.
Analisis Elektabilitlas Prabowo-Gibran
Hartanto juga menjelaskan beberapa faktor yang membuat elektabilitas Prabowo-Gibran meningkat tajam. Seperti dukungan usia milenial, naiknya dukungan pemilih di daerah Jawa hingga mendapat dukungan dari pemilih Jokowi.
Baca Juga: Survei Indikator Usai Putusan MK: Prabowo-Gibran 36,1%, Ganjar-Mahfud 33,7%, Anies-Cak Imin 23,7%
Sedangkan menurunnya dukungan Ganjar-Mahfud dari analisis Populi Center yakni dukungan pemilih dari suku Jawa, Madura dan Makassar yang berkurang, menurunnya dukungan dari pemilih Jokowi terhadap Ganjar, dukungan pemilih PKB hingga menurunnya dukungan basis suara di Jawa bagian tengah dan timur.
"Pada September lalu pemilih Jokowi-Ma'ruf Amin di 2019 memberikan dukungannya terhadap Ganjar sebesar 48,3 persen. Namun saat Ganjar berpasangan dengan Mahfud dukungan Jokowi-Ma'ruf Amin di 2019 sebesar 34,5 persen," ujar Hartanto.
"Kemudian dukungan terhadap Ganjar Pranowo di Jawa Tengah, DIY, dan JawaTimur dari yang semula 53,1 persen menjadi 35,4 persen," imbuhnya.
Sedangkan untuk pasangan Anies-Muhaimin analisis Populi Center terdapat senikit peningkatan, terutama di basis pemilih partai-partai pendukung dan pemilih di Sumatera.
Pemilih PKS terhadap Anies pada September 2023 sebesar 63,9 persen dan mengalami peningkatan pada survei ini menjadi 72,7persen. Sementara dukungan pemilih PKB untuk Anies juga semakin kuat dari 19,1 persen menjadi 32,1 persen untuk pasangan Anies-Muhaimin.
Baca Juga: Cak Imin Klaim Bisa Menang 1 Putaran di Pilpres 2024: Survei Kami Terbaru, Masih Rahasia
"Dukungan meningkat dari pemilih di Sumatera. Dukungan pemilih dari Sumatera terhadap Anies di September 2023 sebesar 28,4 persen. Pada survei kali ini dukungan terhadap pasangan Anies-Muhaimin sebesar 36,8 persen," ujar Hartanto.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV