> >

Puan Sebut Gibran Tak Kembalikan KTA PDIP: Hanya Pamit Jadi Cawapres Pak Prabowo

Rumah pemilu | 26 Oktober 2023, 05:20 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan, kebijakanWork From Home (WFH) bagi ASN DKI Jakarta harus didukung oleh kebijakan dari daerah penyangga. Terutama terkait mengatur industri-industri nakal yang penyumbang polusi udara. (Sumber: dpr.go.id)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDI-P) Puan Maharani mengatakan hingga saat ini tak ada pengembalian kartu tanda anggota (KTA) dari Gibran Rakabuming Raka usai resmi menjadi bakal cawapres Prabowo Subianto. 

"Enggak ada, enggak ada mengembalikan KTA (PDI-P dari Gibran). (Gibran) hanya pamit untuk menjadi (bakal) cawapres Pak Prabowo," kata Puan di Jakarta, Rabu (25/10/2023). 

"Enggak ada pengunduran diri, dan kami juga melihat bahwa hanya kata selamat yang bisa saya sampaikan kepada Mas Gibran," sambungnya. 

Baca Juga: Tanggapan Puan Soal Status Anggota Gibran di PDIP Usai Resmi Jadi Bacawapres Prabowo

Ia mengakui bila dirinya sudah bertemu dengan Gibran pada Jumat (20/10/2023). 

"Benar udah ketemu, ngobrol-ngobrol banyak hal yang kita bicarakan. Dan ya udah, enggak masalah Mas Gibran pamit dan ingin menjadi (bakal) cawapres dari Mas Prabowo," katanya. 

Terkait status Gibran sebagai kader PDI-P, kata Puan, dirinya meminta awak media menanyakan langsung kepada putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut. 

"Kalau (soal status) itu, tanya Mas Gibran," katanya. 

Bakal cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka tak banyak berkomentar ihwal statusnya sebagai kader PDI Perjuangan atau PDIP. 

Ia mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani terkait langkah dirinya maju di Pilpres 2024. 

Baca Juga: Usai Daftar Bacawapres, Gibran Jawab Ini Ditanya soal Statusnya di PDI-P: Sudah Bertemu Mbak Puan

“Saya sudah bertemu mba Puan minggu lalu ya,” kata kepada wartawan seusai mendaftar capres-cawapres di KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).

 

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU