> >

Gibran Surati Jokowi, Minta Izin Maju Jadi Cawapres di Pilpres 2024

Rumah pemilu | 24 Oktober 2023, 19:27 WIB
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka saat memberikan keterangan pers di Solo, Jawa Tengah Jumat (10/2/2023). Gibran Rakabuming Raka mengirim surat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait izin pencalonannya sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto, Selasa (24/10/2023). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV)

Prabowo dan Gibran rencananya akan mendaftarkan diri sebagaimana capres dan cawapres peserta Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Rabu (25/10/2023).

Seperti diketahui, sejauh ini, tinggal pasangan Prabowo-Gibran yang belum mendaftar ke KPU.

Sementara dua pasangan capres-cawapres pada Pemilu 2024, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sudah mendaftar ke KPU pada Kamis (19/10).

Kedua pasangan tersebut juga sudah menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, masing-masing pada Sabtu (21/10) dan Minggu (22/10).

Baca Juga: KPU Telah Terima Surat Pemberitahuan Pendaftaran Prabowo-Gibran sebagai Capres-Cawapres

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU