> >

Megawati Bicara Kesetiaan: Kalau Sudah Jadi Anggota PDIP, Jangan Lirik-Lirik Pindah Partai

Politik | 16 Oktober 2023, 18:26 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri saat berpidato dalam peresmian 27 kantor PDIP, patung hingga RSUD Soekarno yang digelar secara daring, Senin (16/10/2023). (Sumber: YouTube Kompas TV)

Megawati kemudian melanjutkan ceritanya tentang perjuangan Bung Karno yang tidak pernah surut meski harus keluar masuk penjara.

Semangat inilah yang diharapkan Megawati menjadi kultur partai dan seluruh kader PDIP.

"Jadi, bayangkan, umur 16 beliau (Bung Karno, red) sudah keluar masuk penjara di Banceuy, Sukamiskin, dan juga untuk Indonesia merdeka beliau tidak pernah surut semangat juangnya, lalu dengan penuh gelora beliau menyampaikan gugatannya melalui pengadilan yang disebut Indonesia menggugat," kata Megawati.

"Kalian harus baca, lo. Supaya mengerti mengapa kalian mau menjadi PDI Perjuangan. Semangat juang inilah yang seharusnya menjadi kultur budaya partai."

"Jangan asal pakai merah hitam begitu, saya PDI Perjuangan. Enggak ada artinya, karena yang mau masuk kalian, bukan ibu suruh," ucapnya.

Tak lupa, Megawati juga meminta seluruh kader PDIP untuk memahami dan meresapi Pancasila.

"Kalau sebagai anggota PDI Perjuangan, kalau kamu tidak tahu Pancasila, itu aneh," lanjutnya.

"Jadi, resapkan ke dalam hati sanubari kalian, karena di sanalah untuk kita bergerak, untuk tahu mengapa harus kita ikuti Pancasila itu, karena Pancasila kalau di lapangan itu kita bergotong royong," tutur Megawati. 

Baca Juga: [FULL] Pidato Lengkap Megawati Sapa Jajaran Pengurus PDIP di Peresmian Prasasti Bung Karno

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU