Jokowi Minta Masyarakat Tak Terbelah karena Pemilu: Beda Pilihan Itu Wajar, Paling Utama Persatuan
Peristiwa | 20 September 2023, 19:15 WIBSebelumnya, Jokowi tiba di Stadion Manahan, lokasi diselenggarakannya Apel Akbar Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) sekitar pukul 16.00 WIB.
Mengenakan batik berwarna dasar biru, Jokowi menaiki panggung bersama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia (Menko PMK) Muhadjir Effendy dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Tampak pula, putra sulung Jokowi, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka turut menghadiri acara tersebut.
Total 360 personel dari Kepolisian, TNI, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP), Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Solo, dan 300 anggota Kokam diterjunkan untuk pengamanan.
Pengamanan juga diperkuat oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), yang melakukan pengecekan di setiap sudut stadion.
Baca Juga: Buka Suara soal Kritikan Terima Data Intelijen Parpol, Begini Kata Presiden Jokowi
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV