Lucky Hakim Heran Al Zaytun Punya Banyak Uang: Ini Bisa Triliunan dari Mana, Hebat Amat
Hukum | 14 Juli 2023, 16:07 WIBDalam kunjungan itu, Lucky mengatakan sempat diterima langsung oleh Panji Gumilang. Ia kemudian diajak berkeliling pesantren dan diperlihatkan tanah dan pertanian, peternakan, dan perkapalan yang luas.
Karena ponpes tersebut begitu luas dan megah, Lucky mengungkapkan bahwa Al Zaytun merupakan pembayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) terbesar di Indramayu, serta pembayar listrik yang juga tinggi.
“Jadi saya pingin tau, kenapa listriknya bisa mahal, terus buat apa lahannya besar, ternyata ditunjukin itu, lahannya dipakai buat pertanian secara modern, tersistem lebih baik, peternakan juga ada,” ucap Lucky.
“Saya lihat masjidnya besar-besar sekali, daya tampungnya bisa sampai puluhan ribu, bahkan lebih besar daripada Istiqlal,” ucap Lucky Hakim.
Baca Juga: Mahfud MD Ungkap Alasan Pemerintah Tak Bubarkan Ponpes Al Zaytun, Singgung Abu Bakar Baasyir
“Juga ada kapal-kapal yang dibuat yang dimiliki oleh Al Zaytun, kapal-kapal laut sekitar gross tonnage (GT), mungkin harganya mahal-mahal.”
Kemudian, kunjungan kedua Lucky Hakim terjadi pada tanggal 30 Juli 2022. Saat itu, dia diundang oleh Panji Gumilang untuk memperingati hari ulang tahunnya.
Lucky mengaku, pada pertemuan kedua kali itulah dia hadir di Masjid Rahmatan Lil Alamin Ponpes Al Zaytun, memberikan sambutan dan diajarkan ucapan salam selain Assallamu’alaikum yang ternyata lagu Israel, Havenu Shalom Aleichem berbahasa Ibrani.
Menurut Lucky, waktu itu dia tidak tahu kalau itu merupakan lagu berbahasa Yahudi. Ia mengira itu adalah Bahasa Belanda.
“Pak Panji memberikan sambutan terakhir kan dan di sini saya mulai merasa ada hal yang berbeda setelah Assalamu’alaikum. Pak Panji bilang saya akan mengajarkan salam yang bukan Assalamualaikum saja, dalam bentuk bernyanyi,” ucap Lucky.
Baca Juga: Bareskrim Polri Terima Laporan PPATK Usut Pencucian Uang Pimpinan Al Zaytun Panji Gumilang
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV