> >

Prabowo Ingin Ketemu Megawati, Gerindra: Kami Menunggu Waktu Luang Bu Mega

Politik | 12 Juli 2023, 13:10 WIB
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto dalam sebuah kesempatan. Pertemuan keduanya tinggal menunggu waktu. (Sumber: Dok. Sekretariat Presiden)

JAKARTA, KOMPAS TV - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, ketua umumnya, Prabowo Subianto masih menunggu waktu luang Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri untuk melakukan pertemuan antarkeduanya jelang Pilpres 2024. 

Ia menjelaskan, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kini masih intens menjalin komunikasi dengan Ketua DPP PDI-P Puan Maharani untuk mencari waktu yang cocok dari pertemuan tersebut.

"Kalau beliau (Bu Mega), senggang pasti Pak Prabowo siap menemui Bu Mega," kata Habiburokhman kepada wartawan, Rabu (12/7/2023). 

Baca Juga: Begini Kata Panda Nababan soal Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati

"Komunikasi jalan terus terutama Bu Puan dengan pada Dasco. Komunikasi terus kok ini kan Bu puan baru pulang haji jadi masih penyesuaian," sambungnya. 

Menurut dia, Megawati sebagai pimpinan partai politik besar pasti seluruh kadernya sedang sibuk mengawal persiapan Pileg 2024 terlebih dahulu. 

"Bu Mega Ketum partai besar pasti sibuk menjelang pemilu begini Ini kan lagi momen penyusunan daftar caleg pasti lagi sibuk sekali beliau," ujarnya, dikutip dari laporan tim jurnalis KompasTV. 

Sebelumnya, Ketua DPP PDI-P Puan Maharani membenarkan adanya rencana pertemuan Megawati dan Prabowo Subianto.

Puan memastikan jika partainya terbuka untuk berkomunikasi dengan semua pimpinan partai politik termasuk dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Gerindra.

Baca Juga: Respons Bakal Capres PDIP Ganjar Terkait Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo

Namun saat ini pihaknya masih mengatur waktu pertemuan dengan parpol lain.

"Ada, ada rencana untuk ketemu dengan semua ketua umum yang lain. Namun, ini waktunya yang tinggal kita jadwalkan," kata Puan, Selasa (11/7).

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU