Berita Populer 30 Mei, Jokowi Cawe-Cawe Pilpres hingga Peluang Anies Gagal Nyapres
Peristiwa | 31 Mei 2023, 05:00 WIBPakar Hukum Tata Negara Denny Indrayana menyebut Anies Baswedan bakal gagal maju ke Pilpres 2024 jika Mahkamah Agung (MA) memenangkan peninjauan kembali (PK) yang diajukan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko terkait kepengurusan Partai Demokrat. Partai ini merupakan salah satu pengusung Anies sebagai bakal calon presiden.
"Jika PK Kepala Staf Presiden Moeldoko sampai dikabulkan MA, Partai Demokrat nyata-nyata dibajak, dan pencapresan Anies Baswedan dijegal kekuasaan," kata Denny.
"Secara spesifik saya mengajak publik untuk juga mengawal proses PK yang diajukan Kepala Staf Presiden Moeldoko atas Partai Demokrat," lanjutnya.
Sebelumnya, Denny mengeklaim mendapat informasi bahwa Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan pemilu legislatif kembali ke sistem proporsional tertutup. Pihak kepolisian dilaporkan tengah mendalami dugaan kebocoran informasi ini.
Baca Juga: Anggota DPR Kritik Masa Jabatan Pimpinan KPK 5 Tahun: Konstitusi Rusak akibat MK Ikut Main Politik
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV