> >

Ganjar Klaim Akan Ada Parpol Lagi yang Dukung Dirinya Jadi Bakal Capres di Pilpres 2024

Rumah pemilu | 29 Mei 2023, 07:15 WIB
Bakal calon presiden (bacapres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo dalam konsolidasi partai di Kantor DPD PDI Perjuangan Banten, Sabtu (27/5/2023). (Sumber: ANTARA/HO-PDIP)

JAKARTA, KOMPAS TV - Bakal capres dari PDIP Ganjar Pranowo mengklaim akan ada partai politik (parpol) lagi yang akan menyatakan dukungan kepada dirinya di Pilpres 2024 mendatang. 

Namun, ia enggan menjelaskan lebih detail ihwal identitas dari parpol tersebut. 

"Insyaallah sebentar lagi akan ada beberapa partai yang bergabung mudah mudahan," kata Ganjar seperti dikutip dari Tribunnews.com, Minggu (28/5/2023).

Baca Juga: Survei SMRC: Kepuasan Publik terhadap Kinerja Jokowi Berefek Positif kepada Prabowo dan Ganjar

Menurut dia, dengan bergabungnya parpol dalam mendukung dirinya di pesta demokrasi, nantinya bisa mempermudah dalam menjalani roda pemerintahan.

"Makin banyak yang bergabung Indonesia ini bisa kita kelola bersama sama dengan gotong royong," kata Ganjar.

Saat ini PDIP dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) telah menjalin kerjasama politik untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal capres.

Selain itu, elite PDIP akan bertemu dengan pimpinan partai Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan jajarannya, Senin (29/5/2023).

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menyebut rencananya pertemuan tersebut digelar di Kantor DPP PPP.

"Insyaallah besok jam 12.30 bertemu di kantor DPP PPP," kata Baidowi, Minggu (28/5) dikutip dari Tribunnews.

Menurut penjelasannya, dalam pertemuan itu akan membahas soal rencana pembentukan tim pemenangan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden yang telah resmi diusung kedua partai tersebut.

 

"Salah satunya membahas rencana rancangan pembentukan tim pemenangan, tentu semuanya nanti tergantung hasil pembicaraan dari ketua umum partai," jelasnya.

Baca Juga: Besok Giliran PDIP Temui PPP, Bahas Tim Gabungan Pemenangan Ganjar Pranowo

Kendati demikian, dia menegaskan pertemuan besok siang itu belum akan membahas soal sosok bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Ganjar di Pemilu 2024.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Tribunnews.com


TERBARU