> >

Ketum Projo: Pak Jokowi Masih Upayakan Duet Ganjar dan Prabowo

Rumah pemilu | 25 Mei 2023, 11:25 WIB
Ketua Relawan Projo Budi Arie Setiadi dalam Kompas Petang, Sabtu (18/2/2023) menilai pernyataan Jokowi di peringatan hari ulang tahun PPP, yang menyebut tokoh potensial untuk maju menunjukkan ia tidak menghalangi siapa pun. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
 

Baca Juga: Ketum Projo: 3 Nama Bakal Capres Hasil Musra yang Disodorkan ke Jokowi bukan Suara Elite

“Mungkin (perbedaan) pandangan, kan koalisinya partainya dulu diberesin, baru kita bicara mau calon ini, calon ini, ngobrol dulu,” kata Budi Arie.  

Diketahui, Prabowo masih bersikukuh menjadi capres pada Pilpres 2024 sebagai capres. 

Sementara itu, PDIP juga enggan memajukan Ganjar Pranowo sebagai cawapres. 

Kemudian, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, Prabowo dijadwalkan bakal bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. 

Baca Juga: Gerindra Akui Efek Jokowi Buat Elektabilitas Prabowo Meningkat

Namun, keduanya tengah mencari jadwal yang tepat untuk mengadakan pertemuan tersebut. 

Hingga kini, belum ada tanggal pasti kapan keduanya bakal berkomunikasi secara langsung.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com


TERBARU